Multiple
choice
1. Doni
adalah siswa kelas XI, sejak kecil dia memiliki hobi bermain sepakbola.
Sehingga sejak kelas 4 SD ia diikutkan club footsal oleh orang tuanya untuk
menyalurkan hobinya. Tetapi orang tuanya memberinya syarat bahwa ia tidak boleh
malas dalam belajar di sekolah.
Satu bulan lagi ia akan ada ujian kenaikan kelas,ia
membutuhkan buku penunjang untuk belajar tambahan.
Dilain kondisi, sepatu footsalnya juga sudah rusak
dan sepeda motornya juga perlu diservis. Ia juga sudah merencanakan liburan
bersama teman-temannya saat libur kenaikan kelas.
Bulan ini, Doni mendapatkan uang saku sebesar Rp
800.000,00 dari ayahnya yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhannya sebagai
berikut.
(1) Membeli
sepatu olahraga karena yang lama telah rusak seharga Rp 545.000,00
(2) Membeli
buku pelajaran seharga Rp 200.000,00 untuk persiapan menghadapi ujian
(3) Membeli
tas ransel seharga Rp 500.000,00 untuk travelling bersama teman-temannya.
(4) Memperbaiki
sepeda motor dengan perkiraan sebesar Rp 120.000,00
Cara yang dilakukan
Doni untuk memenuhi kebutuhannya sesuai dengan skala prioritas kebutuhan adalah
. . . .
A. membeli
sepatu dan memperbaiki sepeda motor, sisa uangnya digunakan untuk membeli buku
B. membeli
tas ransel dan buku pelajaran, sisa uangnya untuk membeli sepatu olahraga
C. membeli
sepatu olahraga dan sisa uangnya dapat ditabung
D. membeli
tas ransel dan sepatu olahraga kemudian sisa uangnya dapat ditabung
E. membeli
sepatu olahraga dan buku pelajaran, sisa uang ditabung kembali
ANS:
E
2. Covid-19
tidak hanya membawa dampak negatif untuk kesehatan, namun juga untuk
keberlangsungan pekerjaan dan penghasilan para buruh. ILO memberikan prediksi
bahwa secara global pendemi ini akan menyebabkan sekitar 195 juta orang kehilangan
pekerjaan. Data Kementrian Tenaga Kerja Indonesia mengungkapkan bahwa sekitar
dua juta pekerja formal dan informal terkena PHK.
Informasi apakah yang
disampaikan pada gambar tersebut?
A. Perbandingan
antara jumlah pengangguran laki-laki dan perempuan
B. Peningkatan
jumlah penduduk mulai tanggal 18 – 20 Agustus 2020
C. Persentase
Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) laki-laki yang mengalami kenaikan pada
tanggal 20 Agustus 2020
D. Dampak
Covid-19 terhadap laki-laki dan perempuan pada tahun 2020
E. Penduduk
sementara yang tidak bekerja karena covid-19 jumlahnya lebih sedikit daripada
bekerja dengan shorter hour
ANS:
C
3. Perhatikan
wacana berikut!
PDAM
Akui Sidoarjo Krisis Air Bersih
Akhir-akhir ini air berasal Perusahaan Daerah Air
Minum (PDAM) Sidoarjo, yang menyebar ke rumah warga mengalami keruh seperti
kopi. Hal tersebut disebabkan debit volume air sungai digunakan sebagai bahan
baku PDAM yang kualitasnya menurun.
Yoyok Supriyanto Humas PDAM Sidoarjo mengakui sudah dua minggu terakhir ini,
kuantitas dan kualitas air bersihnya mengalami penurunan. Bahkan, airnya sampai
berubah warna kecoklatan seperti kopi.
“Memang saat ini Sidoarjo lagi
krisis pasokan air bersih,” kata Yoyok Supriyanto, saat dihubungi suarasurabaya.net,
Senin (10/11/2014) sore.
Yoyok mengungkapkan, tidak heran
banyak warga mengeluhkan pasokan air yang mengalir ke rumah itu kotor. Bahkan,
sampai ada yang laporan airnya itu bau tidak sedap dan tercampur lumpur.
Namun, menurut Yoyok, keruhnya air
disebabkan kurangnya pasokan bahan baku air bersih yang kian hari makin
menipis. Apalagi, lima instalasi pengolahan air minum di PDAM Delta Tirta
akhir-akhir ini dalam kondisi kritis.
Bahkan, debit pengolahan air minum
mengalami penurunan sampai 20 persen. PDAM Sidoarjo terpaksa sempat mematikan instalasi
pengolahan air bersih di Kedunguling, Candi, Sidoarjo.
“Makanya saat ini Sidoarjo mengalami
krisis air bersih. Bahkan, ada yang laporan kalau airnya rasanya manis,”
terangnya.
Yoyok berharap pada masyarakat, agar
airnya tidak sampai keruh seperti kopi. Maka, yang dilakukan pelanggan air
bersih PDAM, membuka kran jangan terlalu besar.
“Tipsnya itu buka kran air kecil
sekali, jangan terlalu dibuka besar. Agar airnya tidak keruh ataupun keluar
bersamaan dengan tercampurnya lumpur,” ujarnya.
Namun, Yoyok sendiri tidak berani
memastikan sampai kapan Sidoarjo mengalami krisis air bersih.
“Saya tidak tahu kalau mengenai
waktunya. Karena, pasokan air sungai yang merupakan jadi bahan baku pasokan
PDAM masih belum bisa dikelola,” tutupnya.(riy/ono/ipg)
Sumber: https://www.suarasurabaya.net/kelanakota/2014/PDAM-Akui-Sidoarjo-Krisis-Air-Bersih/
Penyebab
terjadinya kelangkaan air bersih tersebut adalah . . . .
A. warga
Sidoarjo terlalu menghambur-hamburkan pemakaian air bersih
B. kurangnya
pasokan bahan baku air bersih yang kian hari makin menipis
C. tiga
instalasi pengolahan air minum di PDAM Delta Tirta akhir-akhir ini dalam
kondisi kritis.
D. pipa
PDAM mengalami kerusakan sehingga pasokan air bersih terhambat
E. terlalu
banyak usaha air minum isi ulang di daerah Sidoarjo
ANS: B
4. Perhatikan
gambar berikut!
Hubungan antara produsen dengan konsumen dalam
kegiatan ekonomi tidak bisa terlepas antara satu dengan yang lain. Hubungan
mereka digambarkan dalam circular flow
diagam. Pernyataan berikut yang sesuai dengan siklus nomor 4 adalah . . . .
A. rumah
tangga konsumen mendapatkan faktor produksi dari rumah tangga produsen
B. rumah
tangga konsumen mendapatkan barang dan jasa dari rumah tangga produsen
C. rumah
tangga produsen mendapatkan pembayaran dari rumah tangga konsumen
D. rumah
tangga produsen menyerahkan balas jasa kepada rumah tangga konsumen
E. rumah
tangga produsen membayar pajak kepada Rumah tangga pemerintah
ANS: C
5. Tahun
2021 diawali dengan berbagai peristiwa duka di tengah wabah covid-19 yang terus
menjagkiti Indonesia. Kabar duka muncul lantaran terjadinya sejumlah bencana
alam yang merenggut korban jiwa di sejumlah daerah di Indonesia.
Sejumlah
bencana alam tersebut juga terjadi ditengah peristiwa duka jatuhnya pesawat
Sriwijaya Air SJ 182 di perairan kepulauan Seribu, Jakarta pada Sabtu
(9/1/2021).
Bencana
alam pertama yang terjadi di awal tahun 2021 ialah longsor di Sumedang, Jawa
Barat (Sabtu,9/1/2021). Kemudian dilanjut pada sejumlah bencana alam di
Indonesia mulai dari banjir,gempa bumi, hingga gunung meletus. Menanggapi hal
itu, beberapa masyarakat berinisiatif memberi bantuan dana, pakaian, dan
makanan berupa mie instan. (Sumber: kompas.com)
Jika
diketahui mie instan berada pada titik A (harga Rp 1.000,00 maka jumlah barang
yang diminta 2500 unit) dan pada titik B (harga Rp 1.200,00 maka jumlah barang
yang diminta 1500 unit). Apakah jenis koefesian elastisitas harga permintaan
mie instan tersebut ?
A. In
elastis
B. Elastis
C. Elastis
Uniter
D. Elastis
sempurna
E. Inelastis
sempurna
ANS:
B
6. Bacalah artikel dibawah ini !
Cara Indonesia Menumbuhkan Koperasi
Besar
Dalam
sejarah perekonomian Indonesia, koperasi selalu menemukan cara untuk mengambil
perannya sendiri. Sering koperasi bekerja dalam diam, dalam sunyi namun pasti,
saat ia menjadi sandaran bagi para pedagang di pasar-pasar tradisional.
Koperasi
bahkan menjadi tempat bagi para pegawai berlari dan mengetuk pintu bantuan saat
hari-hari mereka diterpa kesulitan. Itu belum termasuk peran koperasi dalam
rantai pasok pangan, saprodi, hingga kebutuhan sehari-hari para anggotanya yang
besar dari mulai petani, nelayan.
Ada
bahkan suatu daerah kecil di kalimantan,
kekuatan koperasi kreditnya mampu menyumbangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD)terbesar,
menjadi penyangga perekonomianan anggotanya di pulau-pulau terluar yang hanya
bisa dijangkau dengan perahu kecil, hingga tak satupun jaringan supermarket
moderen yang bisa menyaingi kepercayaan anggota pada toko koperasi mereka
sendiri.
Sementara
di koperasi lain, koperasi simpan pinjam telah memayungi 3 juta anggotanya yang
pelaku usaha ultra mikro dan kecil. Di Nusa Tenggara Timur (NTT), bahkan 50%
masyarakatnya tercatat sebagai anggota koperasi.
Koperasi
lebih sering tidak butuh pengakuan bahkan jarang mengalokasikan anggaran
promosidan iklan pada produk atau jasa yang dihasilkan hingga tak dikenal namun
kinerjanya justru sangat dibutuhkan.
Sampai
semua tersadar bahwa mulai banyak koperasi di Indonesia yang tumbuh menjadi
koperasi besar dunia yang tak bisa lagi dimarginalkan atau dipandang sebelah
mata.
(Sumber:
Antara.com)
Prinsip
koperasi yang sesuai dengan narasi tersebut adalah . . . .
A. pengelolaan
dilakukan secara demokratis
B. pembagian
SHU dilakukan secara adil dan sebanding dengan jasa masing-masing
C. pemberian
balas jasa yang terbatas terhadap modal
D. kemandirian
E. keanggotaan
bersifat sukarela dan terbuka
ANS:
E
7. Salah
satu keuntungan menjadi anggota koperasi adalah mendapat SHU. SHU diatur dalam
undang-undang perkoperasian nomor 25 tahun 1992 yang merupakan pendapatan
koperasi yang diperoleh satu tahun buku.
Perhatikan data
keuangan koperasi “Sejahtera” tahun 2020 sebagai berikut !
SHU |
Rp 70.000.000,00 |
Penjualan
|
Rp 120.000.000,00 |
Simpanan
Pokok |
Rp 10.000.000,00 |
Simpanan
Wajib |
Rp 20.000.000,00 |
Lina
sebagai anggota koperasi memiliki simpanan pokok Rp 600.000,00. Simpanan wajib
Rp 3.000.000,00 dan simpanan sukarela Rp 1.400.000,00. Pembelanjaan Lina di
koperasi sebesar Rp 1.000.000,00. Besar jasa simpanan 40%, jasa usaha 30% dan
jasa pendidikan 10%. Besar SHU yang diterima Lina adalah . . . .
A. Rp
2.450.000,00
B. Rp
3.535.000,00
C. Rp
3.600.000,00
D. Rp
3.786.000,00
E. Rp
3.890.000,00
ANS: B
8.
Jumlah
Pengangguran di Sidoarjo Semakin Banyak, Tahun ini Naik Jadi 10,97 Persen
SURYA.co.id
| SIDOARJO – Warga Sidoarjo yang tidak punya pekerjaan alias menganggur semakin
banyak.
Di tahun
2020 ini, angka TPT (tingkat pengangguran terbuka) Sidoarjo mencapai 10,97
persen.
Jauh di
atas tahun 2019 lalu TPT-nya sebesar 4,72 persen.
Ada sejumlah factor yang menjadi pemicu tingginya TPT di Sidoarjo tahun ini.
Termasuk kondisi pandemic covid-19, banyak perusahaan hengkang dari Kota Delta,
dan sejumlah penyebab lain.
“Ya, TPT
di Sidoarjo tahun ini jauh lebih tinggi dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Angkanya mencapai 10,97 persen. Tingginya TPT itu menunjukkan bahwa jumlah
angkatan kerja di Sidoarjo masih banyak yang tidak terserap,” kata Kepala Dinas
Tenaga Kerja (Disnaker) Sidoarjo Fenny Apridawati.
Menurutnya,
kondisi pandemi merupakan penyebab utama tingginya pengangguran di Sidoarjo.
Selama pandemi, banyak sekali perusahaan yang melakukan pengurangan terhadap
karyawannya. Dan sejauh ini para tenaga kerja yang kena PHK atau kehilangan
pekerjaannya itu, belum mendapat pekerjaan baru.
“Bahkan
sektor informal juga lesu akibat pembatasan usaha selama pandemi ini. Selain
itu, banyak juga angkatan kerja baru di Sidoarjo yang saat ini juga belum
tertampung,” urainya.
Selain
kemampuan atau skil angkatan tenaga kerja baru yang belum mumpuni, lowongan
kerja atau lapangan kerja baru juga terbilang sangat sedikit. Jauh dibanding
tahun-tahun sebelumnya.
Ditambah
lagi, banyak juga perusahaan yang sebelumnya beroperasi di Sidoarjo belakangan
ini memutuskan untuk hengkang. Alias pindah ke daerah lain. Kondisi itu juga
mengurangi lapangan kerja yang ada di Kota Delta.
Menurut
Fenny, untuk mengatasi persoalan ini butuh kerja sama multi sektoral yang kuat.
Baik antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau pemerintah dengan berbagai
pihak, khususnya dengan pihak investor atau perusahaan.
Sumber: https://surabaya.tribunnews.com/2020/12/13/jumlah-pengangguran-di-sidoarjo-semakin-banyak-tahun-ini-naik-jadi-1097-persen.
Berdasarkan wacana tersebut,
yang menjadi penyebab utama tingginya pengangguran di Sidoarjo selama masa
pandemi adalah . . . .
A.
banyak perusahaan yang mengurangi
jumlah karyawannya
B.
banyak tenaga kerja yang belum
mendapatkan pekerjaan baru
C.
banyak perusahaan yang memutuskan
untuk pindah ke lokasi lain
D.
banyak tenaga kerja yang
keahliannya tidak sesuai dengan kualifikasi perusahaan
E.
jumlah perusahaan lebih sedikit
daripada jumlah pengangguran
ANS: A
9. Perhatikan wacana dibawah ini!
PT
Perorangan Wajib Setor Laporan Keuangan ke Menkumham
Pemerintah
mewajibkan perseroan perorangan dengan
tanggung jawab terbatas (sole proprietorship with limited liability)
untuk menyusun laporan
keuangan. Apabila dilanggar, status badan usaha
entitas terkait bisa dicabut.
Hal
itu diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 8 Tahun 2021 tentang Modal
Dasar Perseroan serta Pendaftaran Pendirian, Perubahan, dan Pembubaran
Perseroan yang Memenuhi Kriteria Untuk Usaha Mikro dan Kecil yang merupakan
aturan turunan UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.
"Laporan
keuangan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilaporkan kepada Menteri (Menteri
Hukum dan HAM) dengan melakukan pengisian format isian penyampaian laporan
keuangan secara elektronik paling lambat 6 (enam) bulan setelah akhir periode
akuntansi berjalan," tulis Pasal 10 (2) PP 8/2021, dikutip Selasa (23/2).
Format isian
penyampaian laporan keuangan yang disampaikan ke pemerintah mencakup laporan
posisi keuangan, laporan laba rugi, dan catatan atas laporan keuangan tahun
berjalan.
Nantinya, Menkumham
akan menerbitkan bukti penerimaan laporan keuangan secara elektronik.
Sesuai Pasal 12
PP8/2021, perseroan perorangan yang tidak menyampaikan laporan keuangan akan
dikenakan sanksi administratif berupa teguran tertulis, penghentian hak akses
atas layanan, dan atau pencabutan status badan hukum.
Sebelumnya, Menkumham
Yasonna Laoly menerangkan usaha mikro dan kecil perorangan yang ingin memiliki
status badan hukum cukup mengisi form pernyataan secara elektronik tanpa
memerlukan akta notaris.
"Dengan adanya
perseroan perorangan, maka pelaku usaha dapat membentuk perseroan terbatas yang
pendirinya cukup satu orang," ujar Yasonna dalam keterangan resmi saat
menghadiri diskusi interaktif mengenai arah kebijakan pemerintah dalam UU Nomor
11 Tentang Cipta Kerja di Medan awal pekan ini.
Yasonna menerangkan
perusahaan perorangan akan memberikan perlindungan hukum kepada para pelaku
usaha melalui pemisahan kekayaan pribadi dan perusahaan dalam bentuk pernyataan
modal. Hal ini pada gilirannya akan memudahkan pelaku usaha dalam mengakses
pembiayaan dari perbankan.
Manfaat laporan keuangan bagi
pemerintah adalah . . . .
A. sebagai bahan acuan untuk menolak atau menyetujui pinjaman yang diberikan
B. untuk mengambil keputusan apakah perusahaan memiliki kemampuan
untuk membayar tagihan sesuai nominal yang tertera atau tidak
C. sebagai acuan untuk mendukung aspek perencanaan bisnis dimasa
yang akan datang
D. sebagai bahan informasi apakah modal yang di investasikan sudah
tepat sasaran atau belum
E. untuk menentukan besarnya pajak yang dikenakan pada sebuah
perusahaan
ANS: E
10. Perkembangan teknologi yang semakin pesat mengharuskan para pelaku usaha
dan masyarakat untuk lebih cepat beradaptasi pada perkembangan teknologi
tersebut. Hadirnya
mesin fotocopy merupakan suatu bagian dari perkembangan teknologi tersebut yang
sangat dirasakan manfaatnya. Mesin fotocopy ini sangat dibutuhkan bagi semua
kalangan. Baik dari pelajar, mahasiswa, pegawai kantor, dan masyarakat pada
umumnya.
Mesin fotocopy adalah peralatan kantor yang membuat salinan ke atas kertas
dari dokumen, buku, maupun sumber lain. Mesin fotocopy zaman sekarang
menggunakan xerografi, proses kering yang bekerja dengan bantuan listrik maupun
panas. Biasanya dalam sebuah pekerjaan, mesin fotocopy sangat dibutuhkan untuk
memperbanyak data dan dokumen secara singkat dan mudah. Kita dengan mudah
memperbanyak gambar dan tulisan, tinggal tekan tombol, tunggu sejenak, semua
pekerjaan penggandaan beres.
Amir memiliki usaha fotocopy sejak tahun 2010. Usaha tersebut ia dirikan
setelah ia lulus SMK bersama dengan sahabatnya diberi nama Fotocopy
Lancar.
Pada
tanggal 1 Februari 2010, ia membuka usaha tersebut dan mengeluarkan modal
sebesar Rp 3.000.000,00 dan sahabatnya mengeluarkan modal 2.500.000,00.
Kemudian
pada tanggal 3 Februari 2010 mereka membeli perlengkapan secara kredit (mesin
fotocopy dan etalase) senilai Rp 28.000.000,00.
Bentuk
persamaan dasar akuntansi yang sesuai adalah . . . .
A.
dalam ribuan rupiah
Tgl |
Ket |
Aktiva |
Passiva |
|||
Feb |
|
kas |
Perlengkapan
|
Utang |
Modal |
|
1 |
|
3.000 |
|
3.000 |
|
|
|
1 |
|
28.000 |
|
|
28.000 |
B. dalam
ribuan rupiah
Tgl |
Ket |
Aktiva |
Passiva |
|||
Feb |
|
kas |
Perlengkapan
|
Utang |
Modal |
|
1 |
|
3.000 |
|
|
3.000 |
|
|
1 |
|
|
2.500 |
|
2.500 |
C. dalam
ribuan rupiah
Tgl |
Ket |
Aktiva |
Passiva |
|||
Feb |
|
kas |
Perlengkapan
|
Utang |
Modal |
|
1 |
|
5.500 |
|
|
5.500 |
|
|
3 |
|
|
28.000 |
28.000 |
|
D. dalam
ribuan rupiah
Tgl |
Ket |
Aktiva |
Passiva |
|||
Feb |
|
kas |
Perlengkapan
|
Utang |
Modal |
|
1 |
|
5.500 |
|
|
5.500 |
|
|
3 |
|
|
28.000 |
|
28.000 |
E. dalam
ribuan rupiah
Tgl |
Ket |
Aktiva |
Passiva |
|||
Feb |
|
kas |
Perlengkapan
|
Utang |
Modal |
|
1 |
|
5.500 |
|
|
5.500 |
|
|
1 |
|
3.000 |
|
3.000 |
|
|
3 |
|
|
28.000 |
|
28.000 |
ANS: C
11. Pendapatan nasional adalah tolok ukur untuk menilai kondisi
perekonomian suatu negara. Secara definitif, pendapatan nasional adalah ukuran
dari nilai total barang dan jasa yang dihasilkan oleh suatu negara dalam kurun
waktu satu tahun yang dinyatakan dalam satuan uang.
Terdapat tiga pendekatan untuk menghitung pendapatan
nasional, yaitu pendekatan produksi (production approach), pendekatan
pendapatan (income approach), dan pendekatan pengeluaran (expenditure
approach).
Perhatikan sebagian
data keuangan negara Indonesia berikut ! (dalam milyar rupiah)
Upah pekerja |
16.000 |
Laba |
12.600 |
Impor |
9.000 |
Konsumsi
masyarakat |
18.500 |
Pengeluaran
pemerintah |
16.500 |
Pendapatan
sewa |
12.500 |
Investasi |
25.500 |
Dengan perhitungan
pendekatan pengeluaran, pendapatan nasional negara Indonesia adalah sebesar Rp
62.500 milyar. Maka besar nilai ekspornya adalah. . . .
A. Rp
12.400 milyar
B. Rp
11.000 milyar
C. Rp
7.000 milyar
D. Rp
4.100 milyar
E. Rp
2.000 milyar
ANS:
B
12. Pak
Rudi memiliki usaha Car Air Brush (cat body mobil). Usaha ini ia dirikan setelah ia recent dari tempat kerja sebelumnya.
Dari tempat kerja tersebut ia memiliki banyak pengalaman dalam bidang Car Air Brush. Ia mengawali usaha ini
dengan menyetorkan modal awal sebesar Rp
17.500.000,00 pada tanggal 1 Mei 2019.
Usahanya berjalan
dengan lancar karena ia memilih pangsa pasar yang sesuai. Customernya biasanya
berasal dari kalangan anak muda dan club pecinta mobil. Pada tanggal 8 Mei, ia
menerima job dari seorang pelanggan dan harus ia selesaikan tanggal 12 Mei.
Setelah pekerjaannya selesai, ia menerima sejumlah pembayaran sebesar Rp
800.000,00.
Pada tanggal 15 Mei, ia
menyempatkan diri untuk membeli peralatan keperluan bengkelnya di toko
distributor dan ia menghabiskan sebesar Rp 1.250.000,00.
Bentuk pencatatan akun
buku besar yang sesuai dengan transaksi diatas adalah . . . .
A. Kas 101
Tanggal |
Keterangan |
Ref |
D |
K |
Saldo |
||
D |
K |
||||||
Mei 2019 |
1 |
Setoran modal |
1 |
17.500 |
|
17.500 |
|
12 |
Menerima pendapatan |
1 |
800 |
|
18.300 |
|
|
15 |
Membeli peralatan |
1 |
|
1.250 |
19.550 |
|
B. Kas 101
Tanggal |
Keterangan |
Ref |
D |
K |
Saldo |
||
D |
K |
||||||
Mei 2018 |
1 |
Setoran modal |
1 |
17.500 |
|
17.500 |
|
12 |
Menerima pendapatan |
1 |
800 |
|
18.300 |
|
|
15 |
Membeli peralatan |
1 |
|
1.250 |
17.050 |
|
C. Kas 101
Tanggal |
Keterangan |
Ref |
D |
K |
Saldo |
||
D |
K |
||||||
Mei 2018 |
1 |
Setoran modal |
1 |
|
17.500 |
|
17.500 |
12 |
Menerima pendapatan |
1 |
|
800 |
|
18.300 |
|
15 |
Membeli peralatan |
1 |
1.250 |
|
|
17.050 |
D. Kas 101
Tanggal |
Keterangan |
Ref |
D |
K |
Saldo |
||
D |
K |
||||||
Mei 2018 |
1 |
Setoran modal |
1 |
17.500 |
|
|
17.500 |
12 |
Menerima pendapatan |
1 |
800 |
|
|
18.300 |
|
15 |
Membeli peralatan |
1 |
1.250 |
|
|
19.550 |
E. Kas 101
Tanggal |
Keterangan |
Ref |
D |
K |
Saldo |
||
D |
K |
||||||
Mei 2018 |
1 |
Setoran modal |
1 |
17.500 |
|
17.500 |
|
12 |
Menerima pendapatan |
1 |
|
800 |
16.700 |
|
|
15 |
Membeli peralatan |
1 |
|
1.250 |
15.450 |
|
ANS:
B
MULTIPLE RESPONSE
13. Telur
merupakan lauk pauk yang jumlahnya melimpah di Indonesia karena sebagian besar
masyarakat Indonesia bertahan hidup dari beternak. Ada yang hasilnya dikonsumsi
sendiri, ada pula yang dibudidayakan sebagai lapangan pekerjaan. Perubahan
cuaca dapat mempengaruhi jumlah telur yang dihasilkan oleh ayam peternak, hal
itu juga berimbas pada harga jual telur per kilogramnya. Berikut adalah tabel
permintaan dan penawaran telur ayam di desa Sawotratap.
Tabel
permintaan dan penawaran terhadap telur ayam
Harga telur (Rp) |
Jumlah permintaan telur (kg) |
Jumlah penawaran telur (kg) |
19.500 |
500 |
300 |
19.800 |
450 |
350 |
20.000 |
400 |
400 |
20.300 |
350 |
450 |
20.500 |
300 |
500 |
Pernyataan yang
benar menurut tabel tersebut adalah . . . .
A.
keseimbangan harga terjadi pada
harga Rp 19.500,00 dengan Qd sebesar 450 dan Qs sebesar 350
B.
keseimbangan harga terjadi pada
harga Rp 20.000,00 dengan Qd sebesar 400 dan Qs sebesar 400
C.
keseimbangan harga terjadi pada
harga Rp 19.800,00 dengan Qd sebesar 400 dan Qs sebesar 400
D.
keseimbangan harga terjadi pada
harga Rp 20.300,00 dengan Qd sebesar 500 dan Qs sebesar 500
E. keseimbangan
harga terjadi pada harga Rp 20.000,00 saat Qd = Qs yaitu 400
ANS:
B,E
14. Telur
merupakan lauk pauk yang jumlahnya melimpah di Indonesia karena sebagian besar
masyarakat Indonesia bertahan hidup dari beternak. Ada yang hasilnya dikonsumsi
sendiri, ada pula yang dibudidayakan sebagai lapangan pekerjaan. Perubahan
cuaca dapat mempengaruhi jumlah telur yang dihasilkan oleh ayam peternak, hal
itu juga berimbas pada harga jual telur per kilogramnya. Berikut adalah tabel
permintaan dan penawaran telur ayam di desa Sawotratap.
Tabel
permintaan dan penawaran terhadap telur ayam
Harga telur (P) (Rp) |
Jumlah permintaan (Qd) telur (kg) |
Jumlah penawaran (Qs) telur (kg) |
19.500 |
500 |
300 |
19.800 |
450 |
350 |
20.000 |
400 |
400 |
20.300 |
350 |
450 |
20.500 |
300 |
500 |
Berdasarkan tabel diatas, pada saat
harga telur Rp 19.500,00 maka jumlah permintaan telur sebanyak 500kg dan jumlah
penawarannya adalah 300kg. Pada saat harga telur naik menjadi Rp 19.800,00
ternyata jumlah permintaaan telur turun menjadi Rp 450 kg dan jumlah
penawarannya naik menjadi 350kg. Fungsi permintaannya sebesar . . . .
A. 0,167
P – 2.950
B. -0,167
P + 3.750
C. 0,25
P – 4.600
D. -0,25
P + 5.400
E. -0,25
P + 5.425
ANS: A, B
15.
Perhatikan wacana dibawah ini !
Kebijakan Moneter Di Tengah Pandemi. Lebih
Baik Ekspansif Atau Kontarkatif
Jumlah pasien positif kian
meningkat tiap harinya. Per 24 Juni 2020, jumlah pasien positif di Indonesia
sudah mencapai 49.009 orang, dengan pasien yang sembuh 19.568 orang dan meninggal
sebanyak 2.573 orang. Meningkatnya jumlah pasien tersebut, mengakibatkan
implikasi terhadap berbagai sektor seperti sektor kesehatan, ekonomi, sosial,
pendidikan dan sektor-sektor lainnya.
Salah satu yang menjadi sorotan adalah sektor
ekonomi ekonomi. Baru-baru ini Badan Pusat Statistik menyatakan bahwa
pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I/2020 mencapai 2,97%. Tingkat
pertumbuhannya ini sangat miris jika dibandingkan dengan kuartal IV/2019 yang
sebesar 4,97%.
Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2020 dan
2021
Berbagai upaya sudah dilakukan pemerintah untuk
menjaga stabilitas perekonomian ditengah rendahnya tingkat pertumbuhan saat
ini. Salah satu upaya yang dilakukan pemerintah dalam menjaga stabilitas
tersebut melalui kebijakan moneter.
Lalu apa tindakan yang sebenarnya harus
dilakukan pemerintah terkait kebijakan Moneter di Indonesia dalam mengahadapi
pandemic ini? Ekspansif kah atau kontraktif? Mengingat bahwa sector yang paling
terkena dampak dari COVID adalah dari perekonomian.
Dalam menghadapi situasi ini, kebijakan
ekspansif adalah tindakan yang tepat dalam menghadapi pandemik ini. Ada 3 hal
yang menjadi dasar mengapa kita lebih baik ekspansif.
Meningkatnya jumlah pengangguran dan penduduk
miskin di Indonesia
Berdasarkan data Kemnaker, hingga 27 Mei 2020
jumlah pekerja yang terdampak corona di sektor formal ada 375.165 orang.
Sementara di sektor informal sebanyak 314.833 orang. Sehingga total pekerja
terdampak COVID-19 ada 1.722.958.
Pelemahan ekonomi akibat Covid-19 berdampak
terhadap peningkatan jumlah penduduk miskin di Indonesia. Pada
skenario terburuk, jika ekonomi tumbuh hanya 1%, maka tingkat
kemiskinan Indonesia mencapai 12,37%.
Penurunan pendapatan
mengakibatkan daya beli masyarakat Indonesia yang menurun
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas memperkirakan daya beli
masyarakat yang hilang akibat pandemi corona per 30 Maret hingga 6 Juni 2020
mencapai Rp 362 triliun.
Menurunnya daya beli masyarakat selain disebabkan karena banyaknya masyarakat
yang menganggur,juga dipengaruhi oleh instruksi dari pemerintah untuk melakukan
kegiatan dari rumah, baik itu Work From Home, Pembelajaran Jarak Jauh, dan lain
sebagainya. Karena hal tersebut, banyak masyarakat yang merasa enggan untuk
keluar rumah, ataupun memang merasa tidak mampu dalam hal finansial.
Banyak UMKM yang
terkena dampak dari COVID 19
Jumlah UMKM yang tersebar di Indonesia sebanyak 62,9 juta unit meliputi
perdagangan, pertanian, peternakan, kehutanan, perikanan, pertambangan,
pengolahan, bangunan, komunikasi, hotel, restoran dan jasa-jasa. Namun
pada masa pendemic ini, banyak sekali ditemukan seperti hotel-hotel, tempat
wisata, supermarket, dlsb yang tutup sementera, bahkan ada juga yang sampai
harus gulung tikar. Ada sebanyak 37.000 UMKM di Indonesia yang terkena dampak
ada 58,97 juta UMKM atau setara 99,99% mengalami kendala dalam produksi dan
pemasaran di tengah wabah Covid-19. Kendala produksi yang dimaksud salah
satunya dari sisi modal.
Pemilihan kebijakan
moneter ekspansif tidak hanya ditinjau dari alasan diatas, akan tetapi berbagai
kebijakan yang ditetapkan BI juga mengarah kepada kebijakan moneter ekspansif.
Kebijakan tersebut diantaranya : pembelian SBN dari pasar sekunder dan perdana,
penurunan rasio giro wajib minimum (GWM) valuta asing bank-bank umum konvensional,
penurunan GWM rupiah, perluasan jenis dan cakupan underlying transaksi bagi
investor asing, Gerakan Bank Indonesia Peduli COVID-19.
(Sumber: Faktual.net)
Alasan indonesia lebih memilih kebijakan
moneter ekspansif adalah . . . .
A.
penurunan rasio giro wajib
minimum (GWM) valuta asing bank-bank umum konvensional
B.
adanya kenaikan pendapatan perkapita masyarakat Indonesia
C.
banyaknya UKM yang gulung tikar dimasa pandemi Covid 19
karena kesulitan produksi dan pemasaran
D.
meningkatnya angka pembelanjaan lewat online dikarenakan
masyarakat enggan berbelanja offline
E.
penjualan SBN dari pasarperdana dan pasar sekunder
ANS:
A,C
16.
Perhatikan wacana dibawah ini !
Indonesia-Cina Sepakat Perkuat Kerja Sama di Sektor Perdagangan
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi
mengatakan Indonesia dan Cina akan memperkuat kerja sama di
bidang ekonomi selama pandemi hingga pasca-pandemi, termasuk di sektor
perdagangan. Niat kedua negara tersebut tercetus dalam pertemuan bilateral yang
berlangsung di Sanya, Cina, 20 Agustus 2020.
“Sebagai informasi, angka ekspor Indonesia ke RRT
(Cina) meningkat 11,74 persen pada semester I 2020 dari US$ 12,32 miliar
menjadi US$ 13,77 miliar ketimbang 2019,” kata Retno dalam konferensi virtual,
Kamis petang, 20 Agustus.
Di saat yang sama, Retno mengatakan impor Indonesia
terhadap komoditas Cina menurun sebesar 11,86 persen. Dengan kondisi ini,
neraca defisit perdagangan Indonesia dapat ditekan sampai 46,08 persen.
Retno menjelaskan, dari waktu ke waktu, negara terus berupaya untuk
mempersempit celah defisit dengan meningkatkan potensi ekspor.
Dalam pertemuan bilateral, tutur
Retno, Indonesia berupaya mengatasi hambatan perdagangan dan terbukanya
pasar Cina bagi produk
indonesia. Adapun di sisi lain, yakni investasi, Retno menerangkan, Negeri
Tirai Bambu menempati negara kedua yang menanamkan modal terbesarnya di
Indonesia setelah Singapura. Pada paruh pertama tahun ini, investasi Cina
meningkat 9 persen dari US$ 2,2 miliar menjadi US$ 2,4 miliar.
Menteri Badan Usaha Milik Negara
(BUMN) Erick Thohir mengatakan persamuhan Indonesia dan cina juga
membicarakan soal infrastruktur logistik untuk mendukung perekonomian. “Kami di
BUMN ingin melakukan transformasi di sektor logistik agar semakin kompetitif,”
ujarnya.
Infrastruktur yang dimaksud bukan bukan hanya
menyoal penyediaan kereta api, jalan tol, dan pelabuhan. Namun, ia menginginkan
adanya reformasi digitalisasi logistik dalam skala
yang lebih besar.
Faktor
pendorong hubungan bilateral yang sesuai adalah . . . .
A. perbedaan
sumber daya manusia
B. keinginan
untuk memperoleh keuntungan dan meningkatkan pendapatan negara
C. kondisi
iklim yang berbeda
D. meningkatkan
kualitas SDM
E. munculnya
transportasi antar daerah
ANS: B,C,D
17.
Perhatikan wacana dibawah ini !
Indonesia Resmi Naik Kelas
jadi Negara Berpendapatan Menengah ke Atas
Bank Dunia resmi mengelompokkan Indonesia ke
dalam negara berpendapatan menengah atas. Negara yang dapat masuk dalam
kategori ini memiliki pendapatan nasional bruto atau gross national income di
antara US$ 4.046 hingga US$ 12.535 per tahun. Pengelompokkan kategori pendapatan
negara tersebut dihitung berdasarkan GNI per kapita masing-masing negara dengan
metode Atlas Bank Dunia. Indonesia sebelumnya masuk dalam kelompok negara
berpendapatan menengah bawah.
Berdasarkan klasifikasi terbaru Bank Dunia yang
dirilis Rabu (1/7) waktu Washington DC, negara yang masuk dalam kelompok
pendapatan rendah memiliki GNI per kapita di bawah US$ 1.035. Negara
berpendapatan menengah ke bawah memiliki GNI per kapita antara US$ 1.036 dan
US$ 4.045. Lalu ekonomi berpendapatan menengah atas memiliki GNI per kapita
antara US$ 4.046 dan US$ 12.535. Sedangkan negara dengan ekonomi berpenghasilan
tinggi memiliki GNI per kapita sebesar US$ 12.536 atau lebih. Klasifikasi ini
sedikit berubah dibandingkan tahun lalu.
Bank Dunia sebelumnya mengelompokkan negara
berpendapatan rendah jika memiliki GNI per kapita US$995 ke bawah, negara
berpendapatan menengah ke bawah US$996-3.895, negara berpendapatan menengah ke
atas US$3.896-12.055, dan negara pendapatan atau maju yakni di atas US$12.056.
Indonesia menjadi satu-satunya negara yang baru masuk dalam kelompok negara
berpendapatan menengah atas. Pada kelompok negara berpendapatan menengah bawah,
terdapat anggota baru yakni Algeria, Benin, Sri Lanka, Nepal, dan Tanzania.
Romania, Mauritius, dan Naru menjadi anggota baru dalam kelompok negara
berpendapatan atas. Sementara Sudan yang sebelumnya masuk dalam kelompok negara
berpendapatan menengah bawah kini dikelompokkan sebagai negara berpendapatan
rendah.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan
Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebelumnya telah menyampaikan kabar lebih
dulu terkait Bank Dunia yang menobatkan Indonesia sebagai negara dengan
pendapatan menengah atas. "Saya mau menyampaikan berita baik Indonesia ini
diumukan oleh World Bank telah naik dari lower middle income country menjadi
upper middle income country," kata Luhut dalam diskusi daring di Jakarta,
Rabu (1/7). Bank Dunia belum merilis perincian GNI per kapita Indonesia terbaru
berdasarkan Metode Atlas yang menjadi acuan penetapan Indonesia masuk kelompok
negara berpendapatan menengah atas. Tahun lalu, Indonesia tercatat memiliki GNI
per kapita berdasarkan data Bank Dunia sebesar US$ 3.840. Namun, data Badan
Pusat Statistik mencatat Produk Domestik Bruto atau PDB per kapita sepanjang
2019 sebesar Rp 59,1 juta atau setara US$ 4.174,9. Angka tersebut lebih tinggi
dibandingkan PDB per kapita pada 2018 sebesar Rp 56 juta rupiah, atau setara
US$ 3.927,2.
Ekonom Faisal Basri dalam blog pribadinya
pernah menjelaskan perbedaan antara PDB atau GDP dan pendapatan nasional bruto
atau gross national income. PDB merupakan seluruh pendapatan penduduk,
perusahaan, dan pemerintah selama periode tertentu, termasuk di dalamnya
pendapatan warga asing. Sementara GNI menghitung seluruh pendapatan warga
negara Indonesia, termasuk yang bekerja di luar negeri tetapi tak menghitung
pendapatan warga negara asing yang bekerja di Indonesia. Untuk kasus Indonesia,
menurut Faisal, PDB per kapita lebih tinggi dari PNB per kapita. Ini lantaran
upah warga negara asing yang bekerja di Indonesia rata-rata lebih tinggi
dibandingkan warga negara Indonesia yang bekerja di luar negeri. Badan
Perencanaan dan Pembangunan Nasional sebelumnya menargetkan Indonesia dapat
menjadi negara maju pada 2045 dengan PDB per kapita sebesar US$ 23,2 ribu atau
Rp 324,9 juta. Dengan target ini, PDB nasional bisa mencapai US$ 7,4 triliun,
menempati peringkat lima terbesar di dunia. Adapun pada 2020, PDB per kapita
Indonesia ditargetkan mencapai US$ 4.546 per kapita, seperti terlihat dalam
databoks di bawah ini.
Sumber:https://katadata.co.id/agustiyanti/finansial/5efd443e37e94/indonesia-resmi-naik-kelas-jadi-negara-berpendapatan-menengah-ke-atas
Berdasarkan
artikel diatas, penyebab PDB per
kapita Indonesia lebih tinggi dari PNB per kapitanya adalah . . . .
A.
jumlah warga negara Indonesia lebih banyak daripada warga
negara asing
B.
pendapatan nasional Indonesia dialokasikan untuk
kesejahteraan seluruh warga negara
C.
pendapatan warga negara asing yang tinggal di Indonesia
memberikan sumbangan sama besar dengan pendapatan warga negara Indonesia di
luar negeri
D.
upah warga negara asing yang bekerja di Indonesia rata-rata
lebih tinggi dibandingkan warga negara Indonesia yang bekerja di luar negeri
E.
upah warga negara Indonesia di luar negeri lebih rendah
daripada upah warga negara asing yang bekerja di Indonesia
ANS:
D,E
18.
Perhatikan wacana dibawah ini !
Jumlah
Pengangguran Naik jadi 9,7 Juta Orang Akibat Pandemi Covid-19
Pandemi Covid-19 telah membawa dampak yang
sangat signifikan pada perekonomian dan pada akhirnya berimbas pada sektor
ketenagakerjaan.
Menteri
Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah menjelaskan, berdasarkan data BPS ada 29,12 juta
penduduk usia kerja yang terdampak pandemi Covid-19.
Rincian
29,12 Juta orang yang terdampak pandemi, yaitu pengangguran karena Covid-19
sebesar 2,56 juta orang; bukan angkatan kerja karena Covid-19 sebesar 0,76 juta
orang; sementara tidak bekerja karena Covid-19 sebesar 1,77 juta orang; dan
yang bekerja dengan mengalami pengurangan jam kerja sebanyak 24, 03 juta orang.
“Pandemi
yang terjadi selama ini menyebabkan kenaikan jumlah penganggur menjadi 9,7 juta
orang dengan tingkat pengangguran terbuka (TPT) mencapai 7,07 persen di
Indonesia,”kata Menaker Ida saat menjadi keynote speaker pada Peluncuruan Hasil
Analisis Dampak Covid-19 Terhadap Perluasan Kesempatan Kerja dan Implikasinya,
Selasa (24/11/2020).
Menaker Ida
mengatakan, adanya pandemi ini menimbulkan tantangan besar bagi sektor
ketenagakerjaan di Indonesia. “Selain dari tantangan yang masih tetap ada,
yaitu sekitar 57 persen lebih penduduk bekerja memiliki pendidikan SMP ke bawah
dan skill terbatas dan masih tingginya prosentase pekerja yang ada di sektor
informal,” tambahnya.
Lebih lanjut
Menaker Ida mengatakan, selain berdampak pada perubahan angka statistik
ketenagakerjaan, pandemi Covid-19 juga mempercepat proses
transformasi ketenagakerjaan yang sudah berlangsung akibat revolusi Industri
4.0. Menurutnya, pandemi tidak hanya membuat industri menerapkan Work From Home, tetapi juga mengubah
pola konsumsi masyarakat secara luas.
Ia juga
mengatakan, pandemi menuntut masyarakat untuk cepat beradaptasi dengan segala
perubahan, terutama dalam hal pemanfaatan teknologi digital yang merupakan inti
dari revolusi industri 4.0. Teknologi membuat pekerjaan menjadi sangat
fleksibel baik secara waktu maupun tempat, sehingga pekerjaan tidak lagi harus
dikerjakan dari kantor dengan jam kerja yang monoton. Pandemi membentuk tatanan
kehidupan dan dunia kerja baru.
“Ini
merupakan dampak dari pandemi yang juga harus diantisipasi agar kita tidak
tertinggal dan salah mengambil langkah dalam menghadapi perubahan yang sangat
cepat saat ini,” ucapnya.
Melihat
besarnya dampak yang ditimbulkan pandemi ini, kata Menaker Ida, diperlukan
kebijakan yang tepat untuk menanggulangi dampak dari pandemi ini di sektor
ketenagakerjaan.
“Selain
untuk melindungi dan mengambalikan kesejahteraan pekerja dan masyarakat yang
terdampak pandemi, Kita juga harus mempersiapkan SDM pekerja kita sebaik
mungkin, meningkatkan kompetensinya, melalui pelatihan vokasi yang tepat, agar
sesuai dengan kebutuhan dunia kerja paska pandemic,”katanya.
Perubahan
dan perbaikan juga harus dilakukan pada ekosistem ketenagakerjaan secara
keseluruhan baik pada proses penempatan tenaga kerja, pembinaan hubungan
industrial dan pengawasan ketenagakerjaan sehingga dapat menjawab tantangan
yang muncul di sektor ketenagakerjaan selama dan paska pandemi.
Jika
kita terkena dampak Pandemi, dimana segala macam pekerjaan harus dilakukan
secara Work For Home, apa yang harus
kita lakukan supaya tidak menjadi pengangguran ?
A. Memperbanyak
do’a kepada Allah supaya ada orang yang menawarkan pekerjaan kepada kita
B. Mengisi
waktu Work For Home dengan cara
mencari lowongan kerja di koran dan internet
C. Membuka
usaha sendiri (wirausaha) sesuai dengan keterampilan yang kita miliki
D. Selalu
mencari berita tentang perkembangan efek pandemi di daerah tempat tinggalnya
E. Tetap
melakukan pekerjaan seperti biasanya dari rumah dengan bantuan internet untuk
pemasarannya
ANS: C,E