PAKET B
SOAL TEORI KEJURUAN (C3)
Jenis Sekolah : Sekolah Menengah
Kejuruan
Kompetensi
Keahlian : Tata Busana
Kode : 4525
Kurikulum : 2013
Alokasi Waktu : 120 Menit
Jumlah dan
Bentuk Soal : 45 ( 45 Pilihan
Ganda dan 5 Essay)
Tahun Ajaran : 2017/2018
Kerjakanlah soal-soal dibawah ini dengan cermat dan
tepat dengan memberi tanda silang (x) pada option yang telah tersedia !
- Bahan tekstil yang dihasilkan dengan silang
kepar adalah....
A. Drill,
gabardin, veterban
B. Kain kasur,
veterban, handuk
C. Berkolin,
poplin,handuk berkotak
D. Satin,
damas,poplin
E. Satiner,
berkolin, gabardin
2. 2. Di bawah ini termasuk penyempurnaan utama, kecuali :
A. Permerseran
B. Penghilangan kanji
C. Pengelantangan
D. Pemasakan
E. Pembakaran bulu
- Berikut yang merupakan
sifat/ karakkteristik bahan wool adalah....
A. Seratnya filament,higroskopis, mudah menyesuaikan
dengan keadaan temperatur,sangat kuat tetapi dalam keadaan dingin kekuatannya
berkurang 15 %, tahan ngengat, tahan lindi,tidak tahan obat kelantang dan asam
pekat
B. Sangat kuat, berserat panjang, warna putih kekuningan,
berkilau karena seratnya mengandung lilin, tenunan tidak rata dan berbintik,
daya serap tinggi, penghantar panas yang baik, tidak tahan chloor, tahan cuci,
tahan panas
C. Sangat kuat, tahan cuci, tahan obat kelantang,
higroskopis, mudah kering, tahan panas,kurang kenyal, mudah kusut, tidak tahan asam mineral, kurang
tahan asam organiktahan ngengat, tidak tahan cendawan, dalam pencucian terjadi
penyusutan
D. Terdiri dari keratin, hygroskopis, daya hisap lengas dari udara besar, daya hisap air
lambat ,elastis/ daya pegas tinggi, tahan kusut,tidak tahan lindi,tetapi agak
tahan dengan asam belerang, tidak tahan ngengat, berkurang kekuatannya dalam
keaadaan basah, tahan renggangan
E. Kurang kuat, Tahan asam, cendawan, ngengat, tidak
tahan alkali, menghisap keringat
- Proses membersihkan serat dari benda asing atau tangkai daun dan
juga memisahkan serat yang pendek dengan yang panjang saat melakukan
proses pengolahan serat bahan tekstil disebut....
A. Carding
B. Spinning
C. Sizing
D. Cutting
E. Combing
- Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja ( K3 ) manakah di bawah
ini yang tidak tepat dalam proses menjahit...
A.
Serius,
tenang , tidak teruru-buru dalam bekerja
B.
Membiarkan
rambut teuarai saat bekerja
C.
Memakai
pakain kerja/ celemek sebelum menjahit
D.
Memakai
alas kaki saat menjahit
E.
Memegang
stecker saat melepas dan memasang stecker dari stop kontak
- Mesin obras termasuk dalam kelompok mesin…..:
A. High speed
B. Otomatis
C. Semi otomatis
D. Penyelesaian
E. Manual
- Dua lembar potongan kain disatukan lalu dijahit mesin tepat pada
garis pola, tepi kain/tiras kain dapat diselesaikan dengan berbagai cara
seperti diobras, disetik kecil,dirompok, dsb.
Pernyataan di atas adalah cara membuat….:
A. Kampuh pipih
B. Kampuh buka
C. Kampuh sarung
D. Kampuh balik
E. Kampuh perancis
- Belahan dua lajur sama bentuk adalah :
A. Belahan yang tidak terlihat dengan jelas,biasa
diterapkan pada busana anak.
B. Belahan yang biasa digunakan untuk bagian sisi rok
atau sisi gaun.
C. Belahan yang penerapannya pada bagian tengah pakaian
sebagai pembuka bagian leher, pada bagian bawah belahan berbentuk runcing atau
kotak.
D. Belahan dengan zipper.
E. Belahan dengan lajur yang terbuat dari kain serong.
- Penyelesaian busana dengan menggunakan lapisan menurut bentuk
disebut dengan penyelesaian…
A. Serip dan rompok
B. Serip dan Depun
C. Rompok dan Depun
D. Rompok dan lapisan
E. lapisan menurut bentuk
- Salah satu jenis saku dalam yang penyelesaian luarnya terdiri dari
2 bagian kain serong atas dan bawah (lebar kain serong ½ cm), merupakan
istilah untuk….
A.
Saku
paspoal berklep
B.
Saku vest
C.
Saku
bobok
D.
Saku
paspoal
E.
Saku
Tempel
- Urutan yang tepat untuk proses Cutting busana rumah secara industri
adalah sebagai berikut....
1.Menyiapkan
mesin/ pisau cutting yang tajam dan di set sesuai ketebalan kain
2.Memotong kain diawali dari bagian tepi dan pastikan
memotong sesuai kertas marker.
3.Mastikan penjepit telah gerpasang sempurna di
pinggiran kain sehingga kain tidak bergeser
4.Memeriksa lembar kain bagian atas sampai bawah dengan
posisi kertas marker harus lurus, simetris, datar
5.Mengecek
kelengkapan komponen pola dan
pola terpasang lurus/ tegak lurus tidak boleh miring kecuali
direncanakan, terbalik, ataupun double
A. 5 , 4 , 3 , 2 , 1
B. 4 , 5 , 3 , 2 , 1
C. 3 , 4 , 2 , 3 , 5
D. 5 , 4 , 3 , 1 , 2
E. 2 , 4 , 3 , 5 , 1
- Perbaikan yang harus dilakukan apabila benang jahitan atas kendur
adalah adalah....
A. Membersihkan mesin dari serat- serat kain yang
tertinggal engan kuas atsu sikat
B. Memberikan minyak pelumas pada thort plate ( penutup
gigi ) dengan pelumas yang berkualitas
C. Mempererat benang bawah dengan mempererat mur sekoci
D. Garis tengah
sekoci harus rata secara
keseluruhan sehingga benang lewat pada
arah yang seharusnya
E. Kendurkan tegangan benang atas dengan memperhatikan
keseimbangan dengan benang jahit bawah
- Desain busana memiliki berbagai jenis unsur. Salah satu unsur
desain yang dapat memberikan kesan nilai gelap terangnya suatu warna
disebut ....
A. Komplementer
B. Kombinasi warna
C. Warna
D. Value
E. Hue
- Berdasarkan ukuran panjangnya, rok mempunyai macam-macam istilah .
Rok mini adalah istilah untuk rok yang panjangnya dari pinggang sampai....
pada gambar disamping
A.
Sampai no
2
B.
Sampai no
4
C.
Sampai no
5
D.
Sampai no
6
E.
Sampai no
7
- Prinsip desain yang digunakan untuk memberi kesan sesuatu kelihatan
lebih besar atau kelihatan lebih kecil, adalah :
A. Harmoni
B. Keseimbangan
C. Irama
D. Pusat perhatian
E. Proporsi
- Busana pria yang digunakan pada acara formal, tergolong busana luar
garis leher bentuk V, bahu lebar kesan gagah, kerah lepak, lengan Panjang
dua bagian disebut dengan….
A. Jaket
B. jas
C. blaser
D. Coat
E. Safari
- Cara menggambar kepala dalam desain busana memiliki ukuran tertentu.
Lebar kepala proporsi wanita tampak dari samping adalah….
A. 2/3 tinggi kepala
B. 5/6 tinggi kepala
C. 3/4 tinggi
kepala
D. sama dengan tinggi kepala
E. 4/5 tinggi kepala
- Cara yang dapat dilakukan untuk menghasilkan irama dalam desain
busana adalh dengan pengulangan. Desain busana di bawah ini meunjukkan
pengulangan alternative, pola pengulangan alternative adalah :
A. Q Q Q
Q Q Q Q Q
B. Q Y Q
Y Q Y Q Y
C. Q Q Y
Q Q Y Q Q
D. Q Q Y
Y Y Y Q Q
E. Q Q Q
Q Y Y Y Y
- Berikut ini adalah kombinasi warna split komplementer, kecuali:
A. Biru – Merah - Kuning
B. Orange – Ungu - Hijau
C. Hijau kekuningan – Orange kemerahan – Ungu kebiruan
D. Merah – Orange kemerahan – Biru kehijauan
E. Orange kekuningan – Ungu kemerahan – Biru kehijauan
- Busana dalam bertali bahu, panjangnya sampai sebatas panggul
biasanya disebut kutang nenek adalah…..
A. Longtorso
B. Angkin
C. Strapless
D. Camisole
E. Petticoat
21. Pola yang dibuat dengan
menggunakan ukuran yang sudah baku, seperti ukuran smal, medium, large disebut
...
A. Pola konstruksi
B. Pola standar
C. Poloa cetak
D. Pola dasar
E. Pola jadi
22. Teknik pembuatan pola
dasar dengan cara digambar pada kertas pola atau langsung pada bahan dengan
menggunakan ukuran tubuh model yang sudah disiapkan sebelumnya adalah ...
A. Pola dasar
B. Pola draping
C. Pola datar
D. Pola kombinasi
E. Pola baku
23.
Rumus menentukan garis lingkar pinggang pada pola rok
suai bagian belakang adalah ...
A. ½ lingkar pinggang + 1
cm + kup
B. ½ lingkar pinggang -1 cm
+ kup
C. ½ lingkar pinggang – ½
cm + kup
D. ¼ lingkar pinggang + 1
cm + kup
E. ¼ lingkar pinggang -1 cm
+ kup
24.
Letak kupnat pada pembuatan pola blus longgar
adalah pada bagian ...
A. Pinggang muka
B. Pinggang belakang
C. Tengah muka
D. Bahu
E. Sisi badan
25.
Seorang pelanggan memesan rok ½ lingkar dengan ukuran
pinggang 69 cm, jari-jari konstruksi lingkar adalah ...
A. 21 cm
B. 22 cm
C. 23 cm
D. 24 cm
E. 25 cm
26.
Bentuk tubuh badan atas pendek, kaki lebih panjang,
maka busana yang sesuai adalah ...
A. Bentuk busana dengan
garis pinggang yang diturunkan
B. Bentuk busana gengan
garis pinggang yang dinaikkan
C. Bentuk busana dengan
garis pinggang tepat di tengah pinggang
D. Bentuk busana dengan
garis panggul
E. Bentuk busana dengan
garis empire
27. Bahan
pelapis yang berfungsi untuk memperkuat
bahan utama (luar) adalah :
A. Lining
B. Interlining
C. Underlining
D. Facing
E. Interfacing
28. Di bawah ini
yang termasuk bahan yang di gunakan
untuk busana rumah adalah :
A.
Katun
B.
Blaco
C.
Duchees
D.
Drill
E.
Poliester
29. Langkah
kerja menjahit celana panjang yang sesuai dengan gambar desain disamping ini
adalah
A.
Jahit sisi celana, jahit gulbi, pasang ban pinggang,
kelim celana
B.
Jahit gulbi, jahit sisi celana, pasang ban pinggang,
kelim celana.
C.
Jahit saku sisi, jahit saku belakang, jahit belahan
gulbi,menyambung sisi-sisi celana, memasang ban pinggang,penyelesaian.
D.
Jahit belahan gulbi, menyambung sisi-sisi
celana,Jahit saku sisi, jahit Saku belakang,memasang ban pinggang,
penyelesaian.
E.
Jahit saku sisi, jahit saku belakang, Menyambung
sisi-sisi celana,jahit belahan gulbi, memasang ban pinggang, Penyelesaian.
30. Pada saat
sebelum marker hal-hal yang perlu
diperhatikan adalah ……
A.
Mengecek pola /Ukuran
B.
Menyiapkan bahan dan mengecek bahan bila ada yang
cacat
C.
Siap pola standar
D.
Siap gunting yang tajam
E. a dan b
benar
31. Lebar kelim
untuk busana rumah adalah...
A.
2 cm
B.
3,5 cm
C.
2,5 cm
D.
4 cm
E.
3 cm
32. Label
pakaian yang mencatumkan nama Negara yang memproduksi dinamakan … .
A. care label
B. hand label
C.
country label
D. side label
E.
main label
33. Untuk menghitung harga pokok dari perusahaan garmen diantaranya dengan
menghitungkan :
A.
Harga Pokok Penjualan dan
Harga Jual
B.
Harga bahan baku
C.
Harga bahan penunjang
D.
Biaya oprasional
E.
Tenaga Kerja dan Packaging
34. Jumlah komponen celana panjang wanita dengan model
menggunakan ban pinggang, saku bobok
kiri kanan dan belahan tutup tarik di depan
adalah….
A.
8
B.
9
C.
10
D.
11
E.
12
35. Kebutuhan untuk sebuah rok pias berfuring dengan data
sebagai berikut, bahan utama 1,5 m harga @ Rp 40.000,- bahan furing 1,5 m harga @ Rp 12.000,-
retsleting 1 buah @ Rp 7.500,- benang
Rp 2.500, kain keras Rp. 500,- 1pasang hak kait Rp 500,- ongkos jahit Rp. 30.000,- laba yang
diinginkan sebesar 30% dari bahan pokok. Harga jual 5 potong rok adalah….
A.
Rp 735.000,-
B.
Rp 745.000,-
C.
Rp 755.000,-
D.
Rp 765.000,-
E.
Rp 775.000,-
36. Pekerjaan
menyelesaikan busana pesta dengan cara melipat dua kali lebar kelim dan
diselesaikan dengan tusuk kelim adalah
pekerjaan ….
A.
Menyelesaikan
kelim untuk bahan tebal
B.
Menyelesaikan
kelim untuk bahan mulur
C.
Menyelesaikan
kelim untuk bahan transparan
D.
Menyelesaikan kelim untuk bahan licin
E.
Menyelesaikan
kelim untuk bahan berkilau
37. Urutan menjahit
kerah jas adalah sebagai berikut:
1.Melekatkan pelapis kerah
2.Menyatukan dan menjahit sekeliling kerah kecuali bagian yang akan dijahit
pada kerung leher
3.Melipat dan menyetik kampuh bagian leher kerah bawah
4.Membalik kerah, menjelujur sekeliling kerah, menyeterika
5.Menjahit dan menyelesaikan bagian bawah kerah pada leher
6.Menjahit kerah bagian atas pada leher
Urutan yang benar adalah….
A.
1-2-4-5-3-6
B.
1-3-4-6-5-2
C.
1-2-5-6-3-4
D.
1-3-2-4-6-5
E.
1-2-3-4-5-6
38. Tusuk dasar
untuk menyelesaikan brides pada sulaman Richelieu adalah ….
A.
Tusuk balut
B.
Tusuk festoon
C.
Tusuk flannel
D.
Tusuk tangkai
E.
Tusuk silang
39. Pemilihan hiasan yang tepat untuk busana pesta
yang terbuat dari bahan brokat adalah …
A.
Sulaman pita
B.
Sulaman fantasi
C.
Sulaman aplikasi
D.
Sulaman
borci/payet
E.
Sulaman bebas
40. Busana pesta remaja dari bahan chiffon dan taffeta
pada bagian dada lebih cocok diberi hiasan….
A.
Corsage dan
manik-manik
B.
Renda katun dan
manik-manik
C.
Sulaman fantasi
D.
Sulaman pita
E.
Sulaman Inggris
Jawablah pertanyaan uraian dibawah ini dengan singkat
dan jelas!
1.
Sebutkan 4 fungsi garis
!
2.
Berdasarkan ukuran
panjangnya, celana mempunyai macam -macam ukuran . Jelaskan 6 macam ukuran
Panjang celana yang anda ketahui ?
3.
Jelaskan secara
singkat cara pembuatan kampuh balik
4.
Klasifikasikan jenis bahan sutra dan katun berdasarkan
sifat dan perawatan keseharian terhadap pakaian tersebut!
5.
Jelaskan yang
dimaksud dengan sulaman putih dan sebutkan 4 macam yang termasuk sulaman !
*****SELAMAT BEKERJA*****