3 Aplikasi Belajar Online Selain Google Classroom

 

Aplikasi Belajar Online Selain Google Classroom

1. Moodle

Salah satu aplikasi yang penggunaannya hampir sama dengan Google Classroom adalah Moodle. Aplikasi Moodle menyajikan konsep belajar yang mudah diterapkan oleh guru dan siswa. Murid bisa melakukan akses materi pelajaran di ruang kelas dengan basis digital. Selain itu, guru juga bisa mengunggah tugas, membuat kuis online, dan membuat materi.
Tidak hanya dalam bentuk teks saja, melalui Moodle, guru bisa memberi materi lewat video, animasi, dan audio. Sehingga pelajaran akan terasa lebih menyenangkan. Untuk penggunaan, murid bisa melakukan login untuk memilih kelas. Aktivitas siswa dan nilai selama proses belajar juga bisa terpantau dengan baik.

2. Edmodo

Edmodo adalah salah satu aplikasi yang cukup mudah dalam penggunaannya. Aplikasi tersebut lebih dikenal di negara Amerika Serikat dibandingkan dengan Indonesia. Keunggulan dari Edmodo adalah bisa menjadi sarana berkomunikasi antara guru, murid, dan juga orang tua.
Aplikasi Edmodo juga sangat membantu siswa dan orang tua yang mengalami kesulitan. Anda hanya tinggal menunggu undangan untuk bergabung saja dari guru yang bersangkutan. Cara menggunakan aplikasi ini adalah dengan membuat akun terlebih dahulu oleh sang guru. Ketika akun sudah terbuat, guru bisa mengundang peserta dan melakukan pembelajaran.

3. Sevima EdLink

Aplikasi Sevima EdLink lebih cocok dan mudah jika digunakan oleh dosen dan mahasiswa. Melalui aplikasi tersebut, membuat metode kuliah jarak jauh lebih terasa efektif dengan lewat video konferensi yang terhubung dengan perangkat smartphone. Adanya notifikasi ketika pembelajaran akan dimulai, membuat mahasiswa tidak akan ketinggalan.Selain aplikasi Google Classroom, aplikasi Sevima memiliki fitur untuk presensi, kuis, rekapitulasi, sampai pengecekan laporan pembelajaran. Mahasiswa hanya perlu melakukan registrasi dan login untuk bisa menggunakan aplikasi Sevima EdLink.