Pengertian dalam Ipa Fisika

AC (Alternating Current)
Arus listrik bolak-balik

Acetobacter xylinum
Bakteri yang berperan dalam pembuatan nata de cocco.

Akumulator
Sumber arus listrik yang merubah energi kimia menjadi energi listrik

Alela
Bentuk alternatif dari suatu gen

Allium cepa
Nama ilmiah bawang merah

Alzeimer
Penyakit yang menyebabkan menurunnya daya ingat

Anemokori
Proses pemencaran biji dengan bantuan angin

Anoda
Kutub positif

Antropokori
Proses pemencaran biji dengan bantuan manusia

Atom
Partikel terkecil penyusun suatu materi

Aurora
Fenomena alam pada lapisan ionosfer yang terjadi akibat ionisasi elektron dari partikel-partikel yang menabrak atmosfer bumi.

Biofuel
Merupakan teknologi penyediaan energi alternatif dengan menggunakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui

Biokimia
Cabang dari ilmu biologi yang fokus untuk mengcari keterkaitan biologi dengan prinsip-prinsip kimia

Biopori
Dikenal juga dengan istilah Teknologi Lubang Resapan (TLR)  merupakan teknik untuk membuat wilayah resapan air hujan

Biopulping
Teknologi ramah lingkungan yang terinpirasi dari proses pelapunkan kayu dan sampah tanaman oleh mikroorganisme

Bioteknologi
Pemanfaatan makhluk hidup atau organisme hidup untuk membantu pekerjaan atau untuk menghasilkan suatu produk yang bermanfaat bagi manusia

Cairan ketuban
Cairan yang melindungi janin dari benturan

Cairan magma
Material cair bersuhu sangat tinggi yang terkandung di dalam bumi

Canola
Salah satu jenis tanaman transgenik

Carier
Gen Pembawa suatu sifat

DC (Direct Current)
Arus listrik searah

Diamagnetik
Benda-benda yang ditarik lemah oleh magnet

Diatomik
Molekul yang terdiri dari dua atom yang slaing berikatan

Dinamo
Pembangkit listrik (generator) yang paling kuno, alat untuk merubah energi gerak menjadi energi listrik

Diploid
 Kromosom dalam keadaan berpasangan

DNA
(deoxyribonucleic acid) Materi genetik yang tersusun atas basa nitrogen, gula deoxyribosa, dan gugus fosfat serta berperan dalam menyimpan informasi genetik.

DNA recombinant
Teknik yang digunakan untuk memasukkan suatu gen atau mengubah DNA organisme lain.

Dominan
Sifat yang kuat dan menutupi sifat yang lain

Elektrolit
Cairan atau larutan yang mampu menghantarkan arus listrik

Elektron
Partikel subatom yang memiliki muatan negatif

elemen kering (baterai)
Sumber arus listrik yang berasal dari asam salmiak

Elemen volta
Sumber arus listrik yang berasal dari asam sulfat

Embrio
Zigot (gabungan sel sperma dan sel telur) yang telah berkembang

Endometrium
Lapisan yang membatasi rongga rahim dan meluruh saat menstruasi

Entomokori
Pemencaran biji dengan perantara serangga

Fenotip
Sifat yang muncul sebagai ciri-ciri yang bisa diamati secara kasat mata

Feromagnet
Bahan-bahan yang ditarik kuat oleh magnet.

Filial
Setiap keturuan dari hasil persilangan

Folikel
Kumpulan sel-sel dalam ovarium yang membentuk suatu rongga dimana ovum berkembang

Gaya Coulomb
Gaya yang ditimbulkan dua muatan listrik yang berdekatan

Gaya Lorentz
Gaya yang timbul disekitar kawat berarus

Generatif
Cara reproduksi tumbuhan melalui kawin atau peleburan putik dan serbuk sari.

Generator
Alat yang mampu merubah energi kinetik menjadi energi listrik

Genetic engineering
Nama lain dari teknik rekayasa genetika

Genetika
Cabang ilmu biologi yang mempelajari materi genetik terkait dengan struktur, ekspresi, perubahan, keberadaannya dalam populasi, serta proses rekayasanya

Genotip
Susunan gen suatu makhluk hidup yang dan tidak dapat diamati secara langsung.

Gonorrhoe
Penyakit kencing nanah yang diakibatkan oleh bakteri Neisseria gonorrhoe

Haploid
Kromosm dalam keadaan tidak berpasangan

Hidrokori
Proses pemencaran biji dengan bantuan air

Hormon
Senyawa kimia yang dapat memicu reaksi kimia dalam tubuh.

Sumber : buku Ilmu Pengetahuan Alam k 13 kelas IX