I. Pilihlah jawaban berikut dengan benar !
1.
Hubungan sosial antara orang tua dengan anak dalam lingkup keluarga dekat
sangat kuat. Faktor utama yang menjadi ikatan solidaritas di antara mereka
adalah ... .
a.
kelahiran
b.
keturunan
c.
perkawinan
d.
kedaerahan
e.
kebudayaan
2.
Hubungan sosial di antara sesama warga masyarakat tradisional di wilayah
pedesaan biasanya terjadi secara personal dan bersifat … .
a.
formal
b.
non
formal
c.
kontraktual
d.
komunal
e.
individual
3.
upaya untuk menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat Indonesia yang
majemuk tidaklah mudah. Hal itu disebabkan oleh kondisi atau masyarakat
majemuk, yaitu ... .
a.
banyak kelompok beda agama dan
budaya
b.
mempunyai potensi konflik
horizontal
c.
bentuk wilayah geografis kepulauan
d.
banyak penduduk hidup dari bertani
e.
masyarakat bebas memilih agama
4.
sebagai negara agraris, struktur
perekonomian masyarakat Indonesia sebagian besar penduduknya hidup dari
aktivitas bertani. Konfigurasi sosial ekonomi tersebut berbentuk ... .
a.
pola fragmentasi
b.
minoritas dominan
c.
mayoritas dominan
d.
kompetisi seimbang
e.
komposisi penduduk
5.
keragaman etnisitas
(kesukubangsaan) dalam masyarakat Indonesia ditandai dengan adanya perbedaan
ciri sosial budaya. Secara sosiologis, faktor penyebab timbulnya kemajemukan
suku bangsa tersebut adalah ... .
a.
keanekaragaman sumber kekayaan
sumber alam
b.
letak atau posisi wilayah yang
sangat strategis
c.
iklim dan struktur tanah
(ekologis) di Indonesia
d.
isolasi sosial karena kondisi
geografi kepulauan
e.
hubungan perdagangan dan
perjalanan antar bangsa
6.
konflik horizontal di antara
kelompok suku banngsa yang terjadi di beberapa wilayah di Indonesia seringkali sangat sulit diatasi.
Secara sosiologis, konflik tersebut merupakan akibat dari perilaku ... .
a.
anarkis
b.
inklusif
c.
ekstremis
d.
primordialis
e.
kontradiktif
7.
dalam masyarakat Indonesia
terdapat kebebasan berserikat, berkumpul, atau berorganisasi atas dasar agama
atau paham lain sepanjang tidak bertentangan dengan ideologi Pancasila.
Kenyataan tersebut menyebabkan munculnya … .
a.
sistem politik
b.
politik aliran
c.
pemimpin politik
d.
organisasi politik
e.
paham kebangsaan
8.
beberapa contoh perilaku sosial;
1.
belajar kepada semua guru yang
memiliki kompetensi
2.
mempelajari cabang seni dari
berbagai wilayah Nusantara
3.
mempunyai teman akrab yang masih
berhubungan kerabat
4.
memilih berobat hanya kepada
dokter ahli bedah yang seiman
perilaku
yang tidak sejalan dengan budaya majemuk/multikultural adalah … .
a.
1 dan 2
b.
1 dan 3
c.
2 dan 3
d.
2 dan 4
e.
3 dan 4
9.
Kehidupan publik yang bersifat
sementara dan semu, misalnya organisasi dalam suatu pabrik disebut ... .
a.
Gemeinschaft
b.
Gesellschaft
c.
Out-group
d.
In-group
e.
Reference-group
10.
Gambaran tentang terjadinya
persilangan keanggotaan warga masyarakat dalam kelompok sosial tertentu akibat
adanya sifat keterbukaan dalam sistem pelapisan sosial merupakan pengertian
dari ... .
a.
konsolidasi
b.
interseksi
c.
asimilasi
d.
etnosentrisme
e.
integrasi
11.
Kecemburuan antar kelompok sosial
merupakan akibat ... .
a.
ada hubungan yang tidak
berimbang antarkelompok-kelompok sosial yang ada
b.
kesetaraan dalam
mengakomodasikan budaya lokal
c.
ketidakadilan mengakomodasikan
budaya lokal
d.
pengakomodasian budaya lokal
yang berlebihan
e.
hubungan setara
antarbudaya-budaya lokal yang ada
12.
Organisasi politik merupakan salah
satu contoh kelompok … .
a.
Primer
b.
Sekunder
c.
Informal
b.
Formal
c.
out-gruop
13.
Masyarakat multikultural adalah
masyarakat yang terbagi-bagi dalam subsistem-subsistem yang lebih kurang
terdiri dari diri sendiri dan terikat-terikat ke dalam ikatan-ikatan
primordial, hal ini adalah pendapat menurut ... .
a.
Pierre L. Van Den Berger
b.
Furnival
c.
Vanderberg
d.
Clifford Geert
e.
Nasikun
14.
Di bawah ini beberapa manfaat yang
dapat dipetik dari masyarakt multikultural, kecuali ... .
a.
munculnya rasa penghargaan
terhadap budaya lain
b.
melalui hubungan yang harmonis
antar masyarakat dapat digali kearifan budaya yang dimiliki oleh setiap budaya
c.
merupakan benteng pertahanan
terhadap ancaman yang timbul dari budaya kapital
d.
multikulturalisme mengajarkan
suatu pandangan bahwa kebenaran itu tidak dimonopoli oleh satu orang
e.
multikulturalisme merupakan alat
pemecah belah negara
15.
Faktor-faktor pendorong
terbentuknya kelompok sosial adalah ... .
a.
adanya keahlian dan seseorang
b.
dorongan untuk mempertahankan
hidup
c.
adanya struktur sosial dalam
suatu masyarakat
d.
adanya keinginan untuk
menyebabkan suatu paham
e.
adanya norma-norma yang mengatur
hubungan di antara para anggotanya
16.
berikut sikap yang bertentangan
dengan nilai-nilai kebangsaan, kecuali … .
a.
sukuisme
b.
chauvinisme
b.
etnosentrisme
c.
patriotisme
d.
primordialisme
17.
Agar kemajemukan di bidang agama
tetap lestari, bangsa Indonesia dituntut ... .
a.
memiliki agama yang disenangi
b.
bertoleransi terhadap agama lain
c.
tidak mencampur adukan agama
yang ada
d.
mempelajari secara mendalam
agama masing-masing
e.
mempunyai fanatisme yang kuat
18. ciri
yang cukup mencolok dalam kemajemukan masyarakat Indonesia yang merupakan salah
satu sumber permasalahan kehidupan dalam masyarakat majemuk adalah dominasi dan
penekanan pentingnya kesukubangsaan yang terwujud dalam satuan sosial berupa …
.
a.
golongan sosial
b.
kelompok sosial
c.
komunitas
d.
negara
e.
kelas sosial
19.
Masyarakat multikultural disebut
juga masyarakat... .
a.
agraris
b.
transisi
c.
majemuk
d.
modern
e. tradisional
20. Dalam usaha menjaga kesatuan dan persatuan Indonesia,
separatisme dan ekstrimisme harus diwaspadai agar tidak mengakibatkan timbulnya
... .
a.
perbedaan pendapat
b.
perbedaan sosial
c.
disintegrasi nasional
d.
persaingan sosial
e.
perubahan sosial
21.
Dalam masyarakat majemuk sering
dijumpai keanggotaan rangkap dalam berbagai kelompok sosial. Perbedaan agama
disatukan oleh kesamaan asal daerah dan seterusnya. Fakta ini dapat mepermudah
terjadinya ... .
a.
koordinasi
b.
akomodasi
c.
integrasi
d.
rekonsiliasi
e.
konsolidasi
22.
Berkumpulnya orang-orang pada saat
tertentu secara cepat, tanpa ada ikatan organisasi disebut … .
a.
massa
b.
publik
c.
komunitas
d.
asosiasi
e.
kerumunan
23.
Bangsa Indonesia merupakan
masyarakat multikultural yang terjadi atas sekitar 656 suku bangsa, 360 bahasa
lokal serta berbagai wujud budaya lainnya. Faktor utama yang menjadi sumber
terjadinya kemajemukan masyarakat Indonesia tersebut adalah ... .
a.
nenek moyang indonesia berasal
dari jberbagai daerah
b.
bangsa Indonesia dibangun dari
berbagai macam ras
c.
letak negara indonesia yang sangat
strategis
d.
adanya pengaruh budaya asing yang
masuk
e.
keadanya geografis indonesia yang
berbeda
24.
Berikut yang merupakan pengertian
organisasi sosial adalah ... .
a.
kesatuan orang-orang dengan
struktur dan pembagian kerja yang jelas sebagai akibat hubungan sosial yang
terjadi di dalam masyarakat
b.
kelompok sosial yang terbentuk
atas dasar kepentingan pihak-pihak tertentu
c.
kelompok sosial yang terbentuk
karena ikatan darah
d.
kesatuan orang-orang yang dibatasi
oleh wilayah geografis yang jelas
e.
kelompok sosial yang tidak
direncanakan, namun tersunsun secara sistematis
25.
Kerusuhan antarsuporter dalam
kejuaraan sepak bola merupakan contoh negatif perilaku masyarakat multikultural
yang didasari … .
a.
materialisme
b.
fanatisme
c.
rasialisme
d.
nasionalisme
e.
hedonisme
26.
Kemajemukan masyarakat Indonesia
berdasarkan jenis agama, yang ditandai dengan keanekaragaman dalam hal cara
beribadah berdasarkan … .
a.
asal usul agama
b.
para penyebar agama
c.
ajaran dalam kitab suci
d.
para tokoh agama
e.
tempat ibadahnya
27.
Bahaya ketidakseimbangan di dalam
masyarakat multikultural adalah ... .
a.
disintegrasi
b.
konfil sosial
c.
disorganisasi sosial
d.
kurusuhan SARA
e.
perilaku menyimpang
28.
Di bawah ini yang tidak termasuk
gejala awal disintegrasi atau disorganisasi sosial adalah ...
.
a.
ada persamaan pandangan antara anggota masyarakat mengenai tujuan
yang semula dijadikan pegangan atau patokan masing-masing masyarakat
b.
norma-norma masyarakat tidak dapat berfungsi dengan baik
c.
terjadi pertentangan antara norma-norma yang ada di dalam
masyarakat
d.
sanksi yang diberikan kepada yang melanggar norma tidak
dilaksanakan secara konsisten
e.
tindakan warga masyarakat tidak lagi sesuai dengan norma-norma
29.
Sikap membanggakan sesuatu yang
berasal dan daerah asalnya merupakan gejala
... .
a.
etnosentrisme
b.
integrasi
c.
degradasi
d.
intervensi
e.
konsolidasi
30.
Masyarakat Indonesia yang majemuk
sangat berpotensi terhadap terjadinya konflik sosial. Namun hal ini dapat
dicegah jika ... .
a.
toleransi dan interaksi dalam
masyarakat
b.
mediasi dan konsiliasi dalam
masyarakat
c.
konsolidasi dan interseksi di
masyarakat
d.
stalemate dan interseksi di dalam
masyarakat
e.
akomodasi dan interseksi yang
seimbang
31.
Gambaran tentang terjadinya proses
memperkuat hubungan, persatuan, atau tumpang tindihnya keanggotaan warga
masyarakat dalam kelompok-kelompok sosial tertentu merupakan pengertian dari ... .
a.
konsolidasi
b.
asimilasi
c.
integrasi
d.
interseksi
e.
etnosentrisme
32.
Untuk mempertahankan dan membina
rasa persatuan dan kesatuan, diperlukan kemauan dan kemampuan untuk ...
.
a.
selalu menerima keadaan
b.
bersedia memaafkan kesalahan orang
lain
c.
mencintai bangsa dan tanah air
indonesia
d.
bersaing dengan negara-negara lain
e.
mengendalikan diri terhadap
kepentingan sendiri
33.
Beberapa agama diakui oleh
pemerintah Indonesia secara resmi dan dijamin keberadaanya. Kemajemukan atau
keberagaman tersebut, dapat menjadi sumber munculnya perilaku primordial dalam
bentuk ... .
a.
kebebasan
b.
stereotip
c.
fanatisme
d.
hedonisme
e.
separatisme
34.
Dampak negatif primordialisme
yaitu ... .
a.
meneguhkan cinta tanah air
b.
menghambat proses asimilasi dan
integrasi
c.
mempertinggi kesetiaan terhadap
bangsa
d.
menambah semangat patriotisme
e.
menjaga keutuhan budaya
35.
Dampak pasitif etnosentrisme yaitu, kecuali ... .
a.
meneguhkan cinta tanah air
b.
kesetiaan terhadap bangsa
c.
menjaga keutuhan budaya
d.
menambah semangat patriotisme
e.
menghambat proses asimilasi kelompok
yang berbeda
II. Uraikan !
1.
Sebutkan klasifikasi kelompok
berdasarkan hubungan sosial dan tujuan di antara para anggotanya?
2.
Jelaskan apa yang mengawali dasar-dasar pembentukan kelompok dan
organisasi sosial?
3.
Sebutkan sebab-sebab munculnya
masyarakat multikultural?
4.
Sebutkan alternatif pemecahan
masalah yang ditimbulkan oleh masyarakat multikultural?
5.
Jelaskan mengapa dalam menghadapi keanekaragaman diperlukan sikap
saling menghargai perbedaaan, toleransi dan empati sosial?
Selamat
mengerjakan !