Biosfer merupakan jenjang kehidupan tertinggi di bumi. Jenjang kehidupan
atau tingkatan organisasi makhluk hidup dalam biosfer dapat dimulai
dari individu, populasi, komunitas, ekosistem, dan bioma
.
1. Individu
Individu merupakan organisme tunggal yang termasuk dalam spesies tertentu, contohnya seekor ayam, seekor burung, seekor kucing, sebatang pohon pisang, sebatang pohon kelapa, dan seorang manusia. Untuk mempertahankan hidupnya, satu jenis organisme dihadapkan pada masalah yang cukup rumit. Masalah tersebut, misalnya untuk mempertahankan diri dari musuh atau untuk mendapatkan makanan.
2. Populasi
Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang berkumpul dan hidup di suatu daerah pada waktu tertentu. Populasi juga dapat diartikan sebagai suatu kelompok individu dari spesies yang sama yang hidup dalam daerah geografis tertentu. Contoh populasi, yaitu populasi rusa di Istana Bogor pada tahun 2011 sejumlah 800 ekor. Ukuran populasi dapat berubah sepanjang waktu. Perubahan ini dikenal dengan istilah dinamika populasi.
3. Komunitas
Komunitas adalah suatu kumpulan dari beberapa populasi di suatu kawasan tertentu yang berinteraksi dan saling memengaruhi satu sama lain. Secara sederhana, komunitas diartikan sebagai kumpulan populasi dari spesies yang berlainan. Komunitas memiliki komponen yang lebih kompleks jika dibandingkan dengan individu ataupun populasi. Dalam komunitas, semua komponen berinteraksi dengan pola yang beraneka macam.
4. Ekosistem
Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Suatu ekosistem tersusun dari dua komponen, yaitu komponen biotik dan komponen abiotik.
a. Komponen biotik
Komponen biotik, yaitu semua benda yang hidup, seperti organisme autotrof dan heterotrof. Organisme autotrof merupakan golongan organisme yang mampu membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Organisme heterotrof merupakan golongan organisme yang tidak mampu membuat makanan sendiri, tetapi mampu memanfaatkan bahan makanan yang dihasilkan oleh organisme lainnya. Organisme heterotrof meliputi kelompok konsumen dan pengurai.
1) Konsumen
Konsumen merupakan organisme yang tidak dapat menghasilkan zat makanan sendiri, tetapi menggunakan zat makanan yang dibuat oleh organisme lain. Kelompok konsumen meliputi herbivora, karnivora, dan omnivora.
2) Pengurai
Pengurai merupakan jasad renik yang berperan menguraikan bahan organik yang berasal dari organisme yang telah mati ataupun hasil pembuangan sisa pencernaan. Dengan adanya organisme pengurai, bahan-bahan organik akan terurai dan meresap ke dalam tanah menjadi unsur hara yang kemudian diserap oleh tumbuhan. Selain itu, aktivitas pengurai menghasilkan gas karbon dioksida yang dapat dipakai untuk proses fotosintesis.
b. Komponen abiotik
Komponen abiotik, yaitu semua benda yang tidak hidup. Komponen abiotik banyak ragamnya, antara lain tanah, air, udara, dan suhu.
http://ipspa.blogspot.com/2015/06/pengertian-individu-populasi-komunitas.html
.
1. Individu
Individu merupakan organisme tunggal yang termasuk dalam spesies tertentu, contohnya seekor ayam, seekor burung, seekor kucing, sebatang pohon pisang, sebatang pohon kelapa, dan seorang manusia. Untuk mempertahankan hidupnya, satu jenis organisme dihadapkan pada masalah yang cukup rumit. Masalah tersebut, misalnya untuk mempertahankan diri dari musuh atau untuk mendapatkan makanan.
2. Populasi
Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang berkumpul dan hidup di suatu daerah pada waktu tertentu. Populasi juga dapat diartikan sebagai suatu kelompok individu dari spesies yang sama yang hidup dalam daerah geografis tertentu. Contoh populasi, yaitu populasi rusa di Istana Bogor pada tahun 2011 sejumlah 800 ekor. Ukuran populasi dapat berubah sepanjang waktu. Perubahan ini dikenal dengan istilah dinamika populasi.
3. Komunitas
Komunitas adalah suatu kumpulan dari beberapa populasi di suatu kawasan tertentu yang berinteraksi dan saling memengaruhi satu sama lain. Secara sederhana, komunitas diartikan sebagai kumpulan populasi dari spesies yang berlainan. Komunitas memiliki komponen yang lebih kompleks jika dibandingkan dengan individu ataupun populasi. Dalam komunitas, semua komponen berinteraksi dengan pola yang beraneka macam.
4. Ekosistem
Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Suatu ekosistem tersusun dari dua komponen, yaitu komponen biotik dan komponen abiotik.
a. Komponen biotik
Komponen biotik, yaitu semua benda yang hidup, seperti organisme autotrof dan heterotrof. Organisme autotrof merupakan golongan organisme yang mampu membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Organisme heterotrof merupakan golongan organisme yang tidak mampu membuat makanan sendiri, tetapi mampu memanfaatkan bahan makanan yang dihasilkan oleh organisme lainnya. Organisme heterotrof meliputi kelompok konsumen dan pengurai.
1) Konsumen
Konsumen merupakan organisme yang tidak dapat menghasilkan zat makanan sendiri, tetapi menggunakan zat makanan yang dibuat oleh organisme lain. Kelompok konsumen meliputi herbivora, karnivora, dan omnivora.
2) Pengurai
Pengurai merupakan jasad renik yang berperan menguraikan bahan organik yang berasal dari organisme yang telah mati ataupun hasil pembuangan sisa pencernaan. Dengan adanya organisme pengurai, bahan-bahan organik akan terurai dan meresap ke dalam tanah menjadi unsur hara yang kemudian diserap oleh tumbuhan. Selain itu, aktivitas pengurai menghasilkan gas karbon dioksida yang dapat dipakai untuk proses fotosintesis.
b. Komponen abiotik
Komponen abiotik, yaitu semua benda yang tidak hidup. Komponen abiotik banyak ragamnya, antara lain tanah, air, udara, dan suhu.
http://ipspa.blogspot.com/2015/06/pengertian-individu-populasi-komunitas.html