Masih banyak orang yang beranggapan pekerjaan wanita hanya seputar dapur, sumur dan kasur serta tidak memerlukan pendidikan tinggi untuk melakukanya. Sebenarnya seorang wanita wajib menempuh pendidikan tinggi guna menambah wawasan dan membuka pemikiranya.
Zaman modern ini seorang wanita sudah memiliki persamaan hak dengan laki-laki yaitu kebebasan untuk mencari potensi yang ada dalam dirinya dan melanjutkan pendidikan yang diinginkanya. Hal itulah yang nantinya akan sangat berguna dan bermanfaat bagi diri wanita itu sendiri dan orang di sekitarnya.
Oleh karena itu ada alasan yang lebih logis kenapa seorang wanita wajib mendapatkan pendidikan yang tinggi, apa saja itu mari kita simak.
Baca Juga :
loading...
1. Anak yang cerdas lahir dari seorang ibu yang cerdas
Seorang ibu akan menurunkan 80% potensi dirinya kepada anaknya kelak. Potensi tersebut salah satunya terdiri atas kecerdasan emosional dan kecerdasan berpikir. Maka tidak perlu diragukan lagi jika anak yang cerdas pasti lahir dari ibu yang cerdas juga.
2. Guru pertama bagi anak-anaknya kelak
Pendidikan pertama bagi seorang anak adalah keluarga. Dalam keluarga tersebut anak pasti akan langsung dididik oleh sang ibu dimulai dari bayi hingga dewasa kelak. Oleh karenanya sedini mungkin anak pasti akan ditanamkan etika baik oleh ibunya.
3. Menjadi wanita mandiri dan tidak bergantung terhadap orang lain
Wanita yang mengenyam pendidikan tinggi akan mengetahui potensi tentang dirinya dan bagaimana ia akan bersikap terhadap orang lain. Jika ia dapat melakukan sesuatu hal sendiri kenapa malah merepotkan orang lain?
4. Kecantikan sesungguhnya bukan dari wajah tapi isi otak
Zaman sekarang wanita cantik ada di mana-mana, hal itu karena banyaknya prosedur kecantikan seperti dengan menggunakan makeup, perawatan kecantikan secara rutin dan operasi wajah. Tetapi kecantikan tersebut tidak akan bertahan lama, oleh sebab itu dibutuhkan kecerdasan dan kepintaran yang dapat memancarkan kecantikan dari dalam diri wanita.
5. Wanita perpendidikan tinggi tidak akan mudah tertipu
Seiring perkembangan teknologi banyak penipuan-penipuan yang terjadi. Guna menekan angka dari korban penipuan tersebut maka diperlukanlah segudang pengetahuan yang didapatkanya dari pendidikan.
Itulah perlunya wanita mengenyam pendidikan setinggi-tingginya, untuk kalian para wanita tetap semangat untuk sekolah. (Red)
Sumber : IDN Times