Apakah penghasilan affiliate bisa membuat orang betul-betul sukses?
Jujur saya sendiri belum pernah menemukan blogger (Indonesia) yang betul-betul sukses menjalankan affiliate marketing ini, kebanyakan hanya orang-orang pembual yang mencari referral (seperti MLM) dan lucunya memang affiliate ini sistemnya hampir sama dengan MLM.
Bukan berarti saya membenci sistem affiliate/MLM, tetapi yang saya tidak suka adalah cara “orang-orang” yang menjalankan affiliate tersebut dalam berpromosi. Sistem affiliate yang fleksibel ini justru sering di salah gunakan dan dipakai untuk menipu banyak orang.
Bagaimana cara menghindari penipuan affiliate ini?
Berikut beberapa tips yang perlu Anda ketahui:
- Arahkan kursor mouse pada link/banner yang direferensikan, perhatikan pada url di kiri bawah browser Anda (sebelum Anda klik) dan lihat apakah terdapat tulisan seperti “/ref=2325…” atau “/id=5423…”. Jika terdapat angka unik pada url tersebut dapat dipastikan itu adalah link affiliate (angka tersebut adalah nomor referral/identitas dari marketer tersebut).
- Berhati-hatilah jika seseorang hanya mereview kelebihan suatu produk/layanan tanpa memberi tahu sisi negatif/kekurangannya (tidak subjektif).
- Abaikan judul/promosi yang tidak masuk akal dan lebay seperti “penghasilan pasif puluhan juta perbulan” dan sebagainya. Ingat bahwa tidak pernah ada yang namanya “uang mudah/easy money” apalagi orang yang mau membagikan caranya.
- Uang tidak pernah datang dengan sendirinya. Saat seseorang datang menghampiri Anda apalagi memberi iming-iming uang/hadiah, kemungkinan besar ada sesuatu yang ingin dimanfaatkan dari Anda bahkan sesimpel perhatian Anda. Yes! your attention is a big business.
- Waspadalah dan pahami dengan baik sistem yang Anda jalani. Jika Anda tidak mengerti sistem/aturannya, maka jangan masuk kedalam sistem tersebut. Learn the rules first!
Mengapa penghasilan affiliate selalu mengecewakan?
Ini sebenarnya relatif, diluar sana pasti ada juga blogger yang sukses menjalankan affiliate marketing dan menghasilkan komisi yang stabil setiap bulannya. Namun pastinya lebih banyak mereka yang gagal dan kecewa dengan affiliate marketing ini. Jika ada yang bertanya mengapa penghasilan affiliate selalu mengecewakan maka jelas karena jauh lebih mengecewakan cara orang-orang yang menjalankan affiliate tersebut.