komponen komputer

Ada banyak komponen atau perangkat yang menyusun komputer diantaranya processor (CPU), hardisk, ram dan lain sebagainya. Ada juga yang hanya sebagai perangkat tambahan atau biasa kita sering sebut peripheral contohnya seperti scanner, modem, webcam, printer dan lain sebagainya. Kami sudah membahasnya secara lengkap tentang perangkat-perangkat pada komputer yang bisa anda lihat.

Berdasarkan fungsinya, komponen yang terdapat pada komputer bisa kita bedakan menjadi tiga kelompok yakni input, proses dan output.


1. Komponen Input Pada komponen input ini merupakan suatu komponen hardware yang mempunyai fungsi untuk memasukkan perintah berbagai tugas yang akan diberikan ke dalam komputer. Terdapat beberapa komponen input yang diantaranya:


– Keyboard, berfungsi memberikan input atau masukan dalam bentuk alfanumerik dan interpretasi ASCII lainnya.


Baca Juga  Kelebihan dan Kekurangan Topologi Ring


– Mouse dan Trackpad, berfungsi sebagai alat yang menghubungkan pengguna dengan layar monitor


– Pen (Untuk layar sentuh), berfungsi seperti mouse akan tetapi berbentuk pulpen.


– Microphone, berfungsi sebagai alat input data berupa audio.


2. Komponen Proses Pada komponen ini mempunyai fungsi dalam melakukan pengolahan data atau memproses perintah yang dimasukkan oleh pengguna atau brainware yang selanjutnya ditampilkan di komponen output. Ada beberapa komponen proses yang diantaranya yaitu:


– Ram, berfungsi sebagai memori untuk melakukan penyimpanan berbagai macam aktivitas komputer secara sementara.


– Hardisk, berfungsi sebagai komponen untuk menyimpan data bersifat permanen ke dalam komputer semisal sistem operasi komputer.


– Motherboard, berfungsi sebagai komponen penghubung berbagai macam komponen lainnya yang ada dalam komputer.


– Processor, berfungsi sebagai komponen utama untuk melakukan proses pengolahan data.


3. Komponen Output Pada komponen output ini berfungsi untuk memunculkan informasi dari perintah yang sudah diproses oleh koputer. Terdapat beberapa komponen output yang diantaranya yaitu:


– Speaker, berfungsi menghasilkan keluaran berupa suara atau audio.


– Printer, berfungsi sebagai komponen untuk mencetak informasi dalam bentuk hard copy.


– Monitor, berfungsi sebagai komponen komputer yang memunculkan proses yang sedang berlangsung pada sebuah komputer di layar.


Cara Memilih Komputer Desktop

Jika anda sedang mencari atau ingin membeli sebuah komputer desktop maka hal terbaik yang kita lakukan yaitu menentukan terlebih dahulu tujuan dan kebutuhan apa saja dengan komputer yang ingin kita beli. Apakah komputer tersebut dipakai untuk bekerja sehari-hari, sekedar bermain game, atau untuk membuka internte. Dengan mengetahui dari awal keinginan dan maksud tujuan anda terhadap suatu perangkat komputer akan lebih mempermudah anda bisa menentukan komputer seperti yang akan anda beli nantinya. Tips memilih komputer.

tentukan OS (Operating system) apa yang ingin anda gunakan. sebaiknya sesuaikan dengan kemampuan anda dalam keterampilan maupun kebiasaan dalam penggunaan os ini. sitem operasi komputer ada beberapa macam diantaranya microsoft windows atau macintosh. platform windows bisa anda dapatkan dengan harga yang lebih murah namun memiliki kecepatan yang cukup baik.
pikirkan terlebih dahulu apakah komputer anda akan digunakan untuk keperluan apa ? seperti yang telah kita bahas diatas
carilah referensi kepada teman dan kerabat maupun rekan kerja anda mengenai komputer apa yang mereak miliki, dimana mereka membeli dan apakah sering terjadi masalah pada komputer yang mereka beli, dan tanyakan apa mereka senang/ puas dengan komputer yang mereka punya.
jangan memilih komputer hanya sekedar berdasarkan harga yang murah, namun anda akan sering dapat masalah dikemudian hari. lebih baik anda membeli dengan harga yang pantas namun bisa anda gunakan dalam jangka waktu yang lama.
dalam memilih sebuah memori (RAM), sebaiknya pilihlah sekuat yang anda mampu untuk menunjang program ataupun aplikasi yang akan anda install pada komputer, jaman dulu RAM berkisar ukuran 128 MB, 256 MB, 512 MB. namun sekarang ukuran RAM semakin bertambah seiring perkembangan komputer itu sendiri seperti 1 GB, 2 GB, 4 GB Hingga 16 GB dengan harga yang cukup murah ketimbang ketika komputer masih menjadi barang langka.
carilah BUS yang memiliki 2 koneksi usb maupun FireWire atau biasa juga disebut koneksi IEEE 1394, lebih besar maka lebih baik. hal ini akan menghubungkan perangkat pendukung seperti PDA, kamera Digital, Printer, Scanner, Camcorder, serta fungsi dalam game.
carilah komputer yang sudah terdapat CD/DVD RW nya, selain bisa digunakan sebagai pemutar CD/DVD, CD/DVD RW jga bisa anda gunakan untuk menyimpan data kedalam CD/DVD selain itu juga anda bisa menonton video dari CD/DVD Player tersebut.
pilihlah jenis hardware komputer yang berasal dari perusahaan besar sehingga anda akan mendapat kepercayaan yang penuh dalam pelayanan maupun garansi apabila suatu saat ada dalam masalah dengan komputer anda.
gunakan VGA Card (grafis) serta sound card (kartu suara) yang berkualitas tinggi. ada beberapa software maupun game yang memerlukan spesifikasi yang tinggi dalam penggunaan VGA Card. saat ini rata-rata game dan software memerlukan spesifikasi hardware yang tinggi untuk dapat menjalankan.
dalam memilih hardisk (tempat menyimpan file), hendaknya anda memilih kapasitas yang cukup besar agar semua file seperti foto, video, musik dan data2 lainnya dapat disimpan dengan leluasa. kapasitas harddisk sekarang sudah mencapai ukuran terabyte.