Gerak tipu :
dengan bola tekniknya adalah seperti gerak tipu badan (gerak tipu tanpa bola), namun menggunakan bola.
Gizi :
zat makanan pokok yang diperlukan bagi pertumbuhan
Glove :
sarung tangan tebal dan terbuat dari kulit
Grip :
teknik memegang raket.
Guard :
pemain basket yang berfungsi menjaga daerah belakang.
Guling belakang:
menggulingkan badan ke belakang, dimana posisi badan tetap harus membulat, yaitu kaki dilipat, lutut tetap melekat di dada, kepala ditundukkan sampai dagu melekat di dada.
Guling ke depan:
berguling ke depan atas bagian belakang badan (tengkuk, punggung, pinggang dan panggul bagian belakang).
Guling lenting:
suatu gerakan melenting badan ke atas-depan yang disebabkan oleh lemparan kedua kaki dan tolakan kedua tangan.
Hand stand :
gerak senam lantai dengan berdiri menggunakan tangan.
Handspring :
gerak melentingkan tangan dan badan, diawali gerak menumpu dengan kedua tangan, melemparkan kaki dan melentingkan tangan dan badan sehingga terlempar hingga posisi mendarat dengan kedua kaki.
Hindaran :
suatu usaha pembelaan dengan cara memindahkan bagian-bagian badan yang menjadi sasaran serangan, dengan melangkah atau memindahkan kaki.
Hop step :
langkah jingkat.
IAAF :
international athletic amateur federation
IBF :
international badminton federation
Infeksi :
terkena/ketularan penyakit, peradangan.
ITTF :
international table tennis federation
IVBF :
international volley ball federation
Jump shot :
salah satu variasi teknik tembakan dalam permainan bola basket.
Kangkang :
celah di antara pangkal kedua paha; jarak antara kaki yang terbuka
Kebugaran :
hal tentang sehat dan segar
Kebugaran jasmani:
kesanggupan dan kemampuan tubuh melakukan penyesuaian (adaptasi) terhadap pembebasan fisik yang diberikan kepadanya (dari kerja yang dilakukan sehari-hari) tanpa menimbulkan kelelahan yang berlebihan yang berarti.
Kecepatan :
kemampuan untuk menempuh suatu jarak dalam waktu yang sesingkatsingkatnya.
Kekuatan :
perihal kuat, tentang tenaga
Kekuatan otot:
komponen yang sangat penting untuk meningkatkan kondisi fisik secara keseluruhan.
Kekuatan :
kemampuan otot untuk melakukan kontraksi guna membangkitkan ketegangan terhadap suatu tahanan.
Kelenturan :
keleluasaan atau kemudahan gerakan, terutama pada otot-otot persendian
Kelincahan :
sifat-sifat lincah
Kuda-kuda :
posisi kaki tertentu, sebagai dasar tumpuan untuk melakukan sikap dan gerakan bela-serang.
Lari jarak pendek:
(sprint) suatu cara lari dimana pelari harus menempuh jarak tertentu (100 m, 200 m, dan 400 m) dengan kecepatan semaksimal mungkin.
Lari estafet :
lari sambung atau lari berantai.
Latihan :
bermain kegiatan yang diambil dari bagian-bagian kecil dalam situasi permainan atau pertandingan.
Lay up :
tembakan yang dilakukan dalam jarak dekat dari ring dan didahului dengan gerakan dua langkah.
Lemparan ke dalam :
lemparan yang terjadi apabila saat permainan sepak bola sedang berlangsung, bola keluar meninggalkan lapangan permainan dari daerah sisi lapangan.
Lenting :
mengenyal seperti karet
Lintasan :
jalan yang dilintasi atau dilalui (ambil contoh lintasan lari dan renang)
Lob :
pukulan melengkung ke atas, bola jatuh pada bagian belakang bidang permainan.
Melempar :
mengoper bola dan menangkap berarti menerima bola melempar bola ke dalam dilakukan apabila bola keluar melalui garis samping lapangan permainan
Meluncur :
gerak perpindahan tubuh dengan bergerak maju ke depan dan posisi tubuh lurus ke depan.
Memukul bola:
salah satu teknik dalam permainan kasti yang dilakukan oleh regu penyerang dengan melakukan pukulan terhadap bola yang dilemparkan oleh pelambung.
Menangkap bola lambung:
suatu usaha dari pemain untuk dapat menguasai bola dengan glove terhadap bola yang melambung (fly ball), baik dari hasil pukulan ataupun lemparan bola dari teman.
Menangkap bola:
suatu usaha yang dilakukan oleh pemain untuk dapat menguasai bola dengan tangan dan hasil pukulan ataupun lemparan teman.
Menggiring bola:
salah satu cara yang diperbolehkan oleh peraturan untuk membawa lari bola ke segala arah.
Menyundul bola:
dilakukan dengan sikap berdiri dengan kaki tetap di atas tanah atau sambil melompat ke udara.
Obesitas :
penumpukan lemak yang berlebihan di dalam badan (kegemukan yang berlebihan)
P3K :
pertolongan pertama pada kecelakaan
PASI :
persatuan atletik seluruh indonesia
Passing permainan bolavoli:
mengoperkan bola kepada teman seregunya dengan teknik tertentu, sebagai langkah awal untuk menyusun pola serangan kepada regu lawan.
PBSI :
persatuan bulutangkis seluruh indonesia
PBVSI :
persatuan bolavoli seluruh indonesia
Pencak :
gerak dasar beladiri yang terikat pada peraturan dan digunakan dalam belajar, latihan dan pertunjukan.
PERBASI :
persatuan bolabasket seluruh indonesia
Pergerakan Tubuh :
proses atau cara memainkan gerakan tubuh
PERSANI :
persatuan senam indonesia
Physical fitness:
kesanggupan dan kemampuan untuk melakukan pekerjaan dengan efisien tanpa menimbulkan kelelahan yang berarti.
PRSI :
persatuan renang seluruh indonesia
Psikologis :
bersifat kejiwaan
PSSI :
persatuan sepak bola seluruh indonesia
PTMSI :
persatuan tenis meja seluruh indonesia
Pukulan drive panjang :
pukulan drive yang dihasilkan dengan mengarahkan shuttlecock ke daerah belakang lapangan lawan dan gunanya untuk mendesak posisi lawan agar tertekan ke belakang.
Pukulan dropshot :
pukulan yang tepat melampaui jaring, dan langsung jatuh ke sisi lapangan lawan.
Pukulan lob :
suatu pukulan dalam permainan bulutangkis yang dilakukan dengan tujuan untuk menerbangkan shuttlecock setinggi mungkin mengarah jauh ke belakang garis lapangan.
Pukulan net :
pukulan pendek yang dilakukan di depan net dan diarahkan ke depan net di daerah lawan.
Pukulan smash :
salah satu pukulan yang sering menghasilkan nilai secara langsung. Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 145
Push :
teknik memukul bola dengan gerakan mendorong dan sikap bet terbuka. Push biasanya digunakan untuk mengembalikan pukulan-pukulan push itu sendiri dan pukulan-pukulan chop.
Sumber : buku k13 PJOK kelas xi