MAKNA PENGORBANAN


(Edisi Manhaj Dakwah)
Kaum Muhajirin menjadi miskin karena memberikan dan meninggalkan hartanya untuk Allah dan Rasul-Nya. Dan kaum Anshar mendermakan harta dan rumah mereka untuk Allah dan Rasul-Nya. Semoga Allah meridhai mereka semua. Kaum Anshar mengasihi saudara-saudara mereka kaum Muhajirin.
Beginilah orang-orang yang Shadiq bersikap. Mereka meletakkan perintah Allah di atas hubungan kekerabatan, di atas adat, di atas norma (qawaid), di atas segala sesuatu. Mereka bahkan rela menanggung siksa karenanya.
Sayyidina Ammar, Sayyidina Yasir, Sayyidatina Sumayyah, Sayyidina Bilal dan yang lain, semuanya mengalami PENDERITAAN dalam berdakwah.
Namun sekarang dakwah menjadi mudah. Kita tidak mengalami kesulitan seperti yang mereka alami. Semoga Allah membalas kebaikan mereka dengan sebaik-baik balasan.
(Radhiallahu 'anhum)
Sayyidina Al-Habib Umar bin Hafidz